Penulis Utama : Ulfa Rahmah Ayuningsih
NIM / NIP : K7411164
×

ABSTRAK
Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan keaktifan dan hasil
belajar siswa dalam pembelajaran pengiriman produk pada siswa kelas XI F SMK
Negeri 1 Sukoharjo dengan menerapkan model pembelajaran terbalik.
Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilakukan
sebanyak dua siklus. Setiap siklus terdapat 4 tahap yaitu: (1) perencanaan
tindakan; (2) pelaksanaan tindakan; (3) observasi; (4) analisis dan refleksi dengan
4 kali pertemuan. Setiap pertemuan berlangsung selama 2 x 45 menit. Subyek
penelitian adalah siswa kelas XIF SMK Negeri 1 Sukoharjo yang berjumlah 33
siswa. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui kegiatan: (a) wawancara, (b)
observasi, (c) dokumentasi, (d) tes, dan authentic assesment.
Berdasarkan penelitian yang telah dilaksanakan, dapat di simpulkan
bahwa model pembelajaran terbalik dapat meningkatkan keaktifan dan hasil
belajar siswa kelas XI F tahun pembelajaran 2014/2015. Hal ini terbukti pada
siklus I sampai siklus II keaktifan dan hasil belajar siswa mengalami
peningkatan.Sebelum diterapkan model pembelajaran terbalik nilai rata-rata kelas
adalah 72,39 atau presentase ketuntasan 57,58%. Sedangkan keaktifan siswa pada
aspek visual, oral, writing, mental, emotional activities mendapatkan 0,00%,
0,00%, 0,00%, 0,00%, 12,00% secara berurutan. Pada siklus I nilai rata-rata kelas
adalah 79,87 atau dengan presentase ketuntasan 93,94% dan pada siklus II nilai
rata-rata kelas adalah 85,10 atau dengan presentase ketuntasan 100%. Sedangkan
keaktifan siswa siklus I aspek visual, oral, writing, mental, dan emotional
activities adalah 69,70%, 57,58%, 78,79%, 60,61%, 64% secara berurutan dan
siklus II 87,88%, 84,85%, 90,91%, 87,88%, dan 84,85% secara berurutan.
Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan penerapan model
pembelajaran terbalik dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa pada
mata pelajaran pengiriman produk.
Kata kunci: model pembelajaran terbalik (reciprocal teaching), keaktifan siswa,
hasil belajar pengiriman produk
ABSTRACT
The objective of research is to improve the learning activeness and
achievement in Product Delivery subject matter of the students in Grade XI F of
State Vocational High School 1 of Sukorharjo in Academic Year 2014/2015
through the application of the reciprocal teaching.
This study used the classroom action research (CAR) with two cycles.
Each cycle consisted of four phases i.e. planning, implementation, observation,
and analysis & reflection and four meetings. Each meeting lasted for 2 x 45
minutes. Its subjects were 33 students of the aforementioned school. The data of
research were collected through (a) in-depth interview, (b) observation, (c)
documentation, (d) test, and (e) auntehntic assesment.
The result of research shows that the application of the reciprocal
teaching model could improve the students’ learning activeness and achievement
in Product Delivery subject matter of as indicated by the improvement of the
students’ learning activeness and achievement. Prior to the application of the
reciprocal learning model, class average score was 72.39 with the learning
completeness of 57.58%. In addition, the percentages of the students’ learning
activeness in visual, oral, writing, mental, and emotional activities were 0.00%,
0.00%, 0.00%, 0.00%, and 12.00% respectively. Following the application, the
class average score became 79.87 with the learning completeness of 93.94% in
Cycle I and 85.10 with the learning completeness of 100% in Cycle II
respectively. In addition, the percentages of the students’ learning activeness in
visual, oral, writing, mental, and emotional activities became 69.70%, 57.58%,
78.79%, 60.61%, and 63.64% in Cycle I and 87.88%, 84.85%, 90.91%, 87.88%,
and 84.85% in Cycle II respectively. Thus, the application of the reciprocal
teaching model can improve the students’ learning activeness and achievement in
Product Delivery subject matter.
Keywords: Reciprocal teaching, learning activeness, learning achievement in
Product Delivery subject matter

×
Penulis Utama : Ulfa Rahmah Ayuningsih
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7411164
Tahun : 2015
Judul : Penerapan Model Pembelajaran Terbalik (Reciprocal Teaching) untuk Meningkatkan Keaktifan dan Hasil Belajar Pengiriman Produk Siswa SMK Negeri 1 Sukoharjo Tahun Pelajaran 2014/2015
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2015
Program Studi : S-1 Pendidikan Ekonomi Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Ilmu Pendidikan Pengetahuan Sosial-K7411164-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Soetarno Joyoatmojo, M.Pd.
2. Muhammad Sabandi, S.E., M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.