×
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar IPS materi mengenal lingkungan buatan melalui pemanfaatan media gambar pada siswa tunagrahita ringan kelas IV SDLB Bina Putra Salatiga Semester II Tahun Pelajaran 2014/2015.
Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek yang memperoleh perlakuan adalah siswa tunagrahita ringan kelas IV SDLB Bina Putra Salatiga yang berjumlah lima siswa. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan dokumentasi, tes, dan observasi. Validitas data menggunakan validitas isi yaitu ketepatan suatu tes dilihat dari segi isi pembelajaran. Analisis data menggunakan teknik deskriptif komparatif yaitu dengan membandingkan nilai antar siklus dan teknik analisis kritis untuk mengungkapkan kelemahan dan kelebihan kinerja guru dan siswa dalam proses belajar mengajar.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan hasil belajar IPS materi mengenal lingkungan buatan pada siswa tunagrahita ringan kelas IV SDLB Bina Putra Salatiga dari kondisi pra siklus, siklus I, dan siklus II. Hasil belajar pra siklus menunjukkan 20% siswa yang mencapai ketuntasan, siklus I meningkat menjadi 64%, dan pada siklus II mengalami peningkatan hingga 100% siswa tuntas dalam pembelajaran IPS materi mengenal lingkungan buatan. Nilai rata-rata siswa pada pra siklus yaitu 52 meningkat menjadi 64 pada siklus I, dan meningkat menjadi 76 pada siklus II. Keberhasilan tindakan ditentukan berdasarkan indikator kinerja. Berdasarkan hasil analisis tersebut ditarik kesimpulan bahwa, melalui pemanfaatan media gambar dapat meningkatkan hasil belajar IPS materi mengenal lingkungan buatan siswa tunagrahita ringan kelas IV SDLB Bina Putra Salatiga tahun pelajaran 2014/2015
Kata kunci : Tunagrahita, media gambar, hasil belajar
ABSTRACT
The objective of this research is improving the students’Social Sciences achievement knowing artificial environment material through the use pictures media for the mentally retarded fourth grade students of SDLB Bina Putra Salatiga at semester II in 2014/2015 academic year.
This research is a classroom action research. The subjects of this research are five students of the mentally retarded fourth grade students of DSLB Bina Putra of Salatiga. The sources of the data are from pre-cycle, cycle I, and cycle II scores. The techniques of collecting data are documentation, test, and observation. For the data validity, the researcher uses the content validity. The technique of analyzing data is comparative descriptive technique, by comparing the students’ scores during pre-cycle, cycle I, and cycle II and uses critical analysis technique to reveal the weaknesses and strengths of the teacher’s and students’ performance during teaching and learning process.
The result of the research shows that there is an improvement on the students’ Social Sciences achievement of knowing artificial environment for the mentally retarded fourth grade students of SLDB Bina Putra Salatiga from pre-cycle, cycle I, and cycle II. The result of students’ Social Sciences achievement of knowing artificial environment during pre-cycle is 20% of the students who reach the learning target, and it increases up to 64% in cycle I, and becomes 100% in cycle II. The students’ average scores during pre-cycle is 52 and it increases up to 64 in cycle I, and becomes 76 in cycle II. The success of this action is determined by the indicators of performance. Based on the analysis result, it can be concluded that use pincturs media can improve the students’ Social Sciences achievement of knowing artificial environment for the mentally retarded fourth grade students of SDLB Bina Putra Salatiga in the school year 2014/2015
Key words : Mentally retarded student, picturers media, achievement