Penulis Utama : Rezha Adi Nugroho
NIM / NIP : K3209035
×

ABSTRAK
Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan: (1) Proses pembelajaran poster di kelas XII IPS 1 SMA Negeri 1 Baturetno. (2) Bentuk karya poster yang dihasilkan oleh siswa XII IPS 1 SMA Negeri 1 Baturetno. (3) Mengetahui kendala – kendala yang dihadapi guru dan siswa dalam proses pembelajaran poster di kelas XII IPS 1 SMA Negeri 1 Baturetno.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Sumber data yang digunakan adalah informan yang dipilih yaitu Dra. Sri Sularmi selaku guru seni budaya dan siswa kelas XII IPS 1 SMA Negeri 1 Baturetno; serta foto, hasil karya, dan dokumen arsip. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah observasi langsung, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling atau sampel bertujuan. Uji validitas data yang digunakan adalah model analisis mengalir yaitu reduksi data, sajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi pembelajaran poster dilakukan pada 8 kelompok siswa pada 2 tugas poster, yaitu poster teknik manual handdrawing dengan media kertas dan poster teknik digital dengan media komputer grafis sesuai tema masing-masing. (2) Hasil karya poster kelompok belum sepenuhnya menerapkan prinsip desain pada standar poster mereka; karya poster teknik digital menghasilkan karya lebih baik dari hasil poster teknik manual (3) Kendala umum dalam proses pembelajaran poster ini adalah tidak dilakukannya persiapan pra-materi tentang pembuatan poster teknik digital dengan media komputer oleh guru dan siswa.
Kata kunci: pembelajaran, kreasi, seni poster, poster digital.  
ABSTRACT
The aims of this study is to find out: (1) to know cultural art learning process in poster material of XII IPS 1 SMA NEGERI 1 BATURETNO, (2) poster artwork constraint, made of student XXI IPS 1 SMA NEGERI 1, (3) find out the constraints faced by teacher and students in poster production process of XXI IPS 1 SMA NEGERI 1 BATURETNO.
This research applies descriptive qualitative approach. The data are collected from chosen informant, who is Mrs. Dra. Sri Sularmi as a teacher of cultural arts and students of XII IPS 1 SMA NEGERI 1 BATURETNO; and also photographs, art products, and archive documents. To collect the data, the researcher applies direct observation, in- depth interview, and documentation. The researcher used purposive sampling technique. To obtain the data validity, the researcher applies interactive model analysis which include data reduction, data display, and data conclusion.
The result of this research showed that: (1) Preparation, process, and evaluation, of poster learning process are practiced on 8 groups of students by giving them 2 poster-making assignments, namely posters hand-drawing with manual technique using paper, and digital technique using computer graphics according to the theme of each (student project). (2) Poster made by group of student hasn’t fully applied the standard of design principle on their posters; digital technique produces better poster than manual technique. (3) Common obstacle in learning process of poster making is teacher and student don’t make preparation of pre-material about poster making by digital techniques with computer media.
Key words: learning process, creation, poster art, digital poster. 

×
Penulis Utama : Rezha Adi Nugroho
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K3209035
Tahun : 2015
Judul : Pelaksanaan Pembelajaran Seni Budaya Materi Poster di Kelas XII IPS 1 SMA Negeri 1 Baturetno Tahun Ajaran 2014/2015
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2015
Program Studi : S-1 Pendidikan Seni Rupa
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Bahasa dan Seni-K3209035-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Slamet Supriyadi, M.Pd.
2. Drs. Margana, M.Sn,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.