Penulis Utama : Muhammad Rizki Suryawan
NIM / NIP : D0111057
×

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan akuntabilitas organisasi publik yaitu Perusahaan Daerah Taman Satwa Taru Jurug dalam mengembangkan objek wisata Taman Satwa Taru Jurug. Menjadi penting dilakukan karena akuntabilitas menjadi syarat terciptanya good governance. Penelitian ini menggunakan teori yang dikembangkan oleh Koppel mengenai aspek akuntabilitas organisasi publik yaitu Transparansi, Liabilitas, Kontrol, Responsibilitas dan Responsivitas.
Berdasarkan tujuannya, penelitian ini bersifat deskriptif dengan menekankan pada akuntabilitas sebagai suatu proses. Dengan menggunakan teknik pengumpulan data berupa studi dokumen, observasi dan wawancara, penelitian ini dianalisis menggunakan teknik model interaktif melalui triangulasi sumber sebagai validitas datanya.
Hasilpenelitian menunjukkanbahwa akuntabilitas Perusahaan Daerah Taman Satwa Taru Jurug dalam mengembangkan objek wisata Taman Satwa Taru Jurug ditunjukkan melalui: Proses Transparansi melalui pelaporan, liabilitas berupa sistem reward and punishment, kontrol berupa pertemuan rutin dan pengawasan, responsibilitas berupa penggunaan acuan dalam melaksanakan kegiatan dan responsivitas melalui pemenuhan kebutuhan pengunjung seperti penyediaan tempat sampah, peta lokasi, tempat istirahat dan perbaikan kandang.
Kata Kunci: Akuntabilitas, Pengembangan, Perusahaan Daerah
ABSTRACT
This study aimed to describe the accountability of public organizations namely the Regional Company Taman Satwa Taru Jurug in developing the attraction Taru Jurug Animal Park. Become important because accountability is a prerequisite for the creation of good governance. This study uses the theory developed by Koppel about the accountability of public organizations, namely transparency, Liabilities, Control, Responsibility and Responsiveness.
Based on the objectives, descriptive study, with emphasis on accountability as a process. By using data collection techniques such as document study, observation and interviews, this study analyzed using an interactive model via triangulation as the validity of the data.
The results showed that the accountability of the Regional Company Taman Satwa Taru Jurug in developing the attraction Taru Jurug Animal Park demonstrated through Process Transparency through reporting, liabilities in the form of reward and punishment system, controls in the form of regular meetings and supervision, responsibility of using a reference in conducting and responsiveness by fulfilling the needs of visitors such as the provision of bins, map location, a place of rest and repair cagesof Taru Jurug Animal Park.
Keywords: Accountability , Development , Regional Company

×
Penulis Utama : Muhammad Rizki Suryawan
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0111057
Tahun : 2015
Judul : Akuntabilitas Perusahaan Daerah dalam Mengembangkan Objek Wisata Taman Satwa Taru Jurug (Studi Kasus di Perusahaan Daerah Taman Satwa Taru Jurug Surakarta pada Program Pembangunan dan Pengembangan Infrastruktur)
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIP - 2015
Program Studi : S-1 Ilmu Administrasi Negara
Kolasi :
Sumber : UNS-FISIP Jur. Ilmu Administrasi-D0111057-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Rina Herlina Haryanti, M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.