Penulis Utama : Arifah Ulya
NIM / NIP : K7411025
×

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar melalui
penerapan metode peta pikiran pada pembelajaran dasar-dasar perbankan kelas X
AK 3 SMK Negeri 1 Karanganyar tahun 2014/2015.
Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK). Penelitian
dilaksanakan dalam dua siklus dan setiap siklus terdiri dari perencanaan,
pelaksanaan tindakan, pengamatan, dan refleksi. Subjek penelitian adalah siswa
kelas X AK 3 SMK Negeri 1 Karanganyar Tahun Ajaran 2014/2015 berjumlah 36
siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan tes, wawancara, observasi, dan
dokumentasi. Validitas data menggunakan triangulasi metode dan penyidik serta
validitas isi.
Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilaksanakan, terjadi peningkatan
hasil belajar pada ranah kognitif, afektif, dan psikomotorik. Hasil belajar siswa
diketahui pada pra tindakan sebesar 66,67%, siklus I sebesar 72,22% dan pada
siklus II meningkat menjadi 83,33%. Pada pra tindakan, ketuntasan hasil belajar
ranah afektif sebesar 55,56%, sebesar 63,89% di siklus I dan meningkat sebesar
77,78% di siklus II. Pada ranah psikomotorik, kreativitas siswa dalam membuat
mind map dinilai dengan beberapa aspek penilaian. Hasil belajar pada ranah
psikomotorik mengalami peningkatan dari pra tindakan, siklus I dan siklus II.
Pada pra tindakan, ketuntasan siswa sebesar 47,22% kemudian meningkat menjadi
61,11% pada siklus I dan 77,78% di siklus II.
Simpulan penelitian ini adalah penerapan peta pikiran (mind mapping)
meningkatkan hasil belajar siswa kelas X AK 3 SMK Negeri 1 Karanganyar
tahun ajaran 2014/2015.
Kata Kunci: Hasil Belajar, Metode Pembelajaran Peta Pikiran, Pembelajaran
Dasar-dasar Perbankan

×
Penulis Utama : Arifah Ulya
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7411025
Tahun : 2015
Judul : Peningkatan hasil belajar melalui penerapan metode peta pikiran pada pembelajaran dasar-dasar perbankan kelas x ak 3 smk negeri 1 Karanganyar tahun 2014/2015
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2015
Program Studi : S-1 Pendidikan Ekonomi Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Akuntansi-K.7411025-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Sigit Santoso, M.Pd
2. Nurhasan Hamidi, S.E, M.Sc, Ak
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.