Penulis Utama : Ilmi Nadia Salmiya
NIM / NIP : F0111034
×

Penelitian ini mengkaji tentang pola struktur pertumbuhan ekonomi dan kesenjangan pendapatan di Kotamadya Provinsi DKI Jakarta sebelum dan setelah otonomi daerah. Provinsi DKI Jakarta adalah salah satu pemegang perekonomian terbesar di Indonesia. Otonomi daerah merupakan salah satu cara untuk menekan kesenjangan di Provinsi DKI Jakarta.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pertumbuhan ekonomi di Kotamadya Provinsi DKI Jakarta sebelum dan setelah otonomi daerah, mengetahui seberapa besar tingkat kesenjangan pendapatan di Kotamadya Provinsi DKI Jakarta sebelum dan setelah otonomi daerah. Kedua, mengetahui seberapa besar kontribusi otonomi daerah dalam pembangunan daerah di Provinsi DKI Jakarta. Dan mengetahui indeks kesenjangan pendapatan sebelum dan setelah otonomi daerah. Penelitian ini menggunakan tiga alat analisis yaitu analisis Tipologi Klassen untuk mengetahui po la struktur pertumbuhan ekonomi di Kotamadya Provinsi DKI Jakarta Indeks Williamson dan Indeks Entropi Theil untuk mengetahui seberapa besar tingkat kesenjangan pendapatan di Kotamadya Provinsi DKI Jakarta. Dan uji beda dua mean data berpasangan untuk mengetahui perbedaan indeks kesenjangan pendapatan sebelum dan setelah otonomi daerah.
Hasil penelitian ini adalah pertama menunjukkan bahwa otonomi daerah berkontribusi besar dalam pertumbuhan ekonomi di daerah Jakarta Selatan. Sehingga daerah Jakarta Selatan berada yang berada di kuadran ke III sebelum otonomi daerah, setelah otonomi daerah Jakarta Selatan bisa berada di kuadran I. Namun, daerah lainnya berada di posisi yang sama sebelum maupun setelah otonomi daerah. Kedua, menurut Indeks Williamson dan Indeks Entropi Theil  Kotamadya di Provinsi DKI Jakarta mempunyai angka kesenjangan pendapatan yang tinggi. Setelah otonomi daerah Provinsi DKI Jakarta mempunyai kesenjangan pendapatan yang lebih tinggi dibandingkan dengan sebelum otonomi daerah. Kesenjangan pendapatan tertinggi berada di daerah Jakarta Pusat. Ketiga, tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara sebelum dan setelah otonomi daerah di indeks  kesenjangan pendapatan.

Kata kunci: Pertumbuhan Ekonomi, Indeks Williamson, Indeks Entropi Theil, Uji Beda Dua Mean Data Berpasangan.

This research studied the economic growth structure pattern in Municipals of DKI Jakarta Provinces before and after local autonomy. DKI Jakarta province is one of largest economic holder in Indonesia. Local autonomy is a way of suppressing the discrepancy in DKI Jakarta province.
This study aimed to find out the economic growth rate in DKI Jakarta province before and after local autonomy, to find out the income discrepancy in Municipals of DKI Jakarta province before and after local autonomy, and to find out the local autonomy contribution to local development in DKI Jakarta province. And knowing the income gap index before and after decentralization.
This study employed three instruments of analysis: Klassen’s Typology for finding out the economic growth structure pattern in DKI Jakarta province, and Williamson Index and Theil Entropy Index for finding out the income discrepancy in DKI Jakarta Province. And mean different test two pairs of data to determine the income gap index difference before and after the regional autonomy.   
The result of research firstly showed that local autonomy contributed considerably to economic growth in South Jakarta area. Therefore, the areas of South Jakarta lied in the third quadrant before local autonomy, but it lied in the first quadrant after local autonomy. However, other areas existed in the same position before and after local autonomy. Secondly, Williamson and Theil Entropy Indexes of Municipals in DKI Jakarta province had high income discrepancy rate. After local autonomy, the DKI Jakarta province had higher discrepancy compared with that before local autonomy. The highest income discrepancy occurred in Central Jakarta area. Third, there is no significant difference between before and after the regional autonomy in the index of income inequality.

Keywords: Economic Growth, Williamson Index, Theil Entropy Index, Paired Sample Test.

×
Penulis Utama : Ilmi Nadia Salmiya
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F0111034
Tahun : 2015
Judul : Analisis Pola Struktur Dan Kesenjangan Pendapatan Di Lima Kotamadya Provinsi DKI Jakarta Sebelum Dan Setelah Otonomi Daerah
Edisi :
Imprint : Surakarta - Universitas Sebelas Maret - 2015
Program Studi : S-1 Ekonomi Pembangunan
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Ekonomi dan Bisnis Program Jurusan Ekonomi Pembangunan-F0111034-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Kresno Sarosa Pribadi, M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.