Penulis Utama : Ervin Dely Prayuda Indrajaya
NIM / NIP : F1113019
×

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh modal awal, lama usaha, dan tenaga kerja terhadap pendapatan pedagang Pasar Nongko Surakarta, serta untuk mengetahui pendapatan pedagang Pasar Nongko Surakarta sebelum dan sesudah revitalisasi di Pasar Nongko Surakarta.
Penelitian ini menggunakan data primer dan sekunder dengan jumlah sampel sebanyak 80 pedagang. Metode pengambilan sampel dengan cara Random Sampling. Alat analisis data menggunakan Eviews 8.0 dan SPSS 16.0. Dalam menganalisis data menggunakan teknik analisis linier berganda dengan Uji statistik (Uji t, Uji F), dan juga Uji asumsi klasik (Multikolinieritas, Heterokedastisitas, Autokorelasi) dan Uji Dua Sampel Berpasangan
Hasil analisis dalam uji t dengan taraf signifikansi 5% menunjukan variabel modal awal, variabel lama usaha dan variabel tenaga kerja berpengaruh positif signifikan terhadap pendapatan pedagang. Hasil Uji F menunjukkan pada tingkat signifikansi 5% menunjukkan bahwa semua variabel modal awal, lama usaha, dan tenaga kerja bersama-sama mempengaruhi pendapatan pedagang Pasar Nongko Surakarta. Hasil Uji Dua Sampel Berpasangan menunjukkan bahwa terjadi penurunan rata-rata pendapatan pedagang antara sebelum dan setelah revitalisasi, sehingga dapat disimpulkan bahwa pendapatan pedagang di Pasar Nongko Surakarta mengalami penurunan setelah dilaksanakannya revitalisasi.
Berdasarkan hasil penelitian ini, maka dapat disarankan bahwa Pedagang Pasar Nongko diharapkan dapat meningkatkan modal agar barang yang dijual semakin banyak dan bervariasi dan Pemkot Surakarta dan bank terkait hendaknya memberikan kemudahan dalam hal pemberian modal tanpa agunan kepada pedagang Pasar Nongko sehingga pedagang dapat memperoleh pinjaman modal untuk mengembangkan usahanya. Dinas Pengelolaan Pasar Nongko Surakarta juga diharapkan dapat mengatur kembali mengenai posisi berjualan para pedagang di Pasar Nongko Surakarta untuk meningkatkan pendapatan pedagang Pasar Nongko Surakarta
Kata kunci : Pasar, Revitalisasi, Pendapatan
ABSTRACT
This research aimed to find out the effect of original capital, business duration, and labor on the income of sellers in Pasar Nongko of Surakarta, and to find out the income of sellers in Pasar Nongko of Surakarta before and after revitalization.
This study employed primary and secondary data with 80 sellers as the sample. The sampling method employed was random sampling one. The instruments of analyzing data used were Eviews and SPSS 16.0. In analyzing data, a multiple linear analysis technique was used with Statistical Test (T-, F-tests), classical assumption test (multicolinearity, heteroscedasticity, autocorrelation), and pairwise two-sample test.
The result of analysis in t-test at significance level of 5% showed that original capital, business duration and labor variables affected positively significantly the sellers’ income. The result of F test at significance level of 5% showed that all of variables - original capital, business duration and labor – simultaneously affected the income of sellers in Pasar Nongko of Surakarta. The result of pairwise two-sample test showed that there was a decrease in the mean income of sellers before and after revitalization, so that it could be concluded that the sellers’ income in Pasar Nongko of Surakarta decreased after the revitalization.
Considering the result of research, it was recommended to the sellers of Pasar Nongko to increase their capital in order to sell more and more varying products and to the Surakarta City’s Government and bank to facilitate the loan issuance without collateral for the sellers of Pasar Nongko in order to get capital loan to expand their business. In addition the Market Management Office of Pasar Nongko of Surakarta was recommended to reorganize the selling position of the sellers in Pasar Nongko of Surakarta in order to increase their income.
Keywords: Market, Revitalization, Income

×
Penulis Utama : Ervin Dely Prayuda Indrajaya
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F1113019
Tahun : 2015
Judul : Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pendapatan Pedagang Pasar Nongko Surakarta Setelah Revitalisasi Tahun 2015
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi dan Bisnis - 2015
Program Studi : S-1 Ekonomi Pembangunan Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi dan Bisnis Jur. Ekonomi Pembangunan-F1113019-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Nurul Istiqomah, S.E, M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.