Penulis Utama : Isnaini Lilis Elviyanti
NIM / NIP : M0211037
×

Telah dilakukan penelitian tentang simulasi pemodelan pada Transparent Conductive Oxide (TCO) menggunakan metode Finite Difference Time Domain (FDTD) 2 Dimensi (2D). Metode ini dilakukan dengan software MatLab 7.11. TCO yang digunakan pada simulasi ini yaitu Flourine Tin Oxide (FTO) dan Indium Tin Oxide (ITO). Pada simulasi ini dilakukan variasi permukaan TCO yaitu permukaan datar dan pola piramida. Piramida divariasi sudut puncaknya yaitu 70,58º, 38,01º dan 28,32º. Hasil simulasi TCO pola piramida memiliki transmitansi yang lebih tinggi dibandingkan TCO permukaan datar. Simulasi TCO pola piramida pada sudut puncak 28,32º memiliki nilai transmitansi yang paling tinggi dibandingkan sudut puncak 70,58º dan 38,01º. Sehingga dapat disimpulkan bahwa perlakuan surface texturing pada TCO dapat memperbesar transmitansi cahaya yang melewati TCO.
Kata Kunci : FDTD 2D, TCO, DSSC, transmitansi, surface texturing.

 

×
Penulis Utama : Isnaini Lilis Elviyanti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : M0211037
Tahun : 2015
Judul : Simulasi Propagasi Cahaya pada Transparent Conductive Oxide (TCO) Untuk Aplikasi Dye Sensitized Solar Cells (DSSC)
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.MIPA - 2015
Program Studi : S-1 Fisika
Kolasi :
Sumber : UNS-F. MIPA Jur. Ilmu Fisika-M.0211037-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr.Eng. Kusumandari, S.Si., M.Si
2. Drs. Hery Purwanto, M.Sc
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. MIPA
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.