Penulis Utama : Eka Anzihory
NIM / NIP : M0211024
×

Penelitian untuk deteksi gangguan jantung fibrilasi atrium (Atrial Fibrillation, AF) pada elektrokardiogram dengan metode Jaringan Syaraf Tiruan (JST) menggunakan fitur statistik RR telah berhasil dilaksanakan. Tahapan pada penelitian ini antara lain pengumpulan data, persiapan perangkat lunak, pra-proses, ekstraksi fitur, pelatihan JST, pengujian JST, serta penentuan kinerja. Tahap pelatihan JST dilakukan dengan menggunakan data sebanyak 10% sedangkan tahap pengujian sebanyak 90% dari total keseluruhan data. JST yang dikaji pada penelitian ini antara lain JST RBF, MLP-BP dan LVQ. Pada penelitian ini dilakukan variasi panjang segmen EKG yaitu panjang segmen 5 denyut, 10 denyut, dan 15 denyut. Serta variasi jumlah fitur yang termasuk kedalam fitur statistik deskriptif RR. Hasil terbaik ditunjukkan pada variasi gabungan tujuh macam fitur pada panjang segmen 15 denyut menggunakan JST RBF dengan kinerja berupa sensitivitas, spesifisitas, serta akurasi cukup baik yaitu 99,97%, 99,84% dan 99,89%.
Kata kunci : Fibrilasi Atrium, fitur statistik RR, panjang segmen EKG, jaringan syaraf tiruan

 

×
Penulis Utama : Eka Anzihory
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : M0211024
Tahun : 2016
Judul : Deteksi gangguan jantung fibrilasi atrium menggunakan jaringan syaraf tiruan dengan fitur statistik rr elektrokardiogram
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. MIPA - 2016
Program Studi : S-1 Fisika
Kolasi :
Sumber : UNS-F. MIPA Jur. Fisika-M.0211024-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Nuryani, S.Si., Ph.D.
2. Drs. Darmanto, M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. MIPA
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.