Penulis Utama : Fahruddin Kamal
NIM / NIP : S961102007
×

Latar Belakang
Penyebab utama morbiditas dan mortalitas pada pasien Diabetes Mellitus
tipe 2 adalah insiden kardiovaskuler yang didasari oleh proses aterosklerosis.
Peningkatan Soluble Intercellular Adhesion Molecule-1 (sICAM-1) dan
peningkatan Leukotrien B-4 (LTB-4) berhubungan dengan aktivasi platelet yang
selanjutnya berkembang menjadi plak arteriosklerotik. Curcumin menekan pada
jalur aktivasi NF-?B sehingga mempunyai sifat anti inflamasi
Tujuan Penelitian
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian Curcumin
terhadap (sICAM-1) dan (LTB-4) pada pasien Diabetes Mellitus tipe 2.
Metode Penelitian
Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan randomisasi,
sampel 32 subyek, dibagi menjadi kelompok kontrol diberikan plasebo dan
perlakuan diberikan curcumin 2 x 500 mg/hari peroral selama 6 minggu yang
berupa variabel kualitatif, uji homogenitas dilakukan menggunakan uji Chi
Square. Uji beda dua rerata menggunakan uji parametrik (uji t) jika data variabel
berdistribusi normal atau uji non parametrik (Mann-Whitney / Wilcoxon Signed
Rank Test).
Hasil Penelitian
Dari 32 subyek dianalisa 31 subyek. Hasil penelitian menunjukkan
pemberian curcumin secara bermakna menurunkan kadar sICAM-1 ( sebelum dan
sesudah : 221,04±51,63 ng/mL vs 183,29±51,60 ng/mL ; p = 0,008), dan secara
bermakna menurunkan LTB-4 ( sebelum dan sesudah : 818,56 ±1062,95 pg/mL
vs 198,17±106 pg/mL ; p = 0,001). sedangkan placebo tidak bermakna dalam
menurunkan sICAM-1 (sebelum dan sesudah : 232,94±79,22 ng/mL vs
246,23±102,12 ng/mL; p = 0,507) , dan LTB-4 (sebelum dan sesudah :
949,95±1178,07 pg/mL vs 910,56±1223,49 pg/mL ; p = 0,570)
Kesimpulan
Penelitian ini menyimpulkan bahwa pemberian curcumin dapat menurunkan
kadar (sICAM-1) dan menurunkan kadar (LTB-4) pada pasien Diabetes Mellitus
tipe 2.
Kata kunci: Curcumin, Soluble Intercellular Adhesion Molecule-1,
Leukotrien B-4, Diabetes Mellitus tipe 2

 

×
Penulis Utama : Fahruddin Kamal
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S961102007
Tahun : 2016
Judul : Pengaruh curcumin terhadap kadar soluble intercellular adhesion molecule-1 (sicam-1) dan leukotrien b-4 (ltb-4) pada pasien diabetes mellitus tipe 2
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2016
Program Studi : PPDS Ilmu Penyakit Dalam
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prog. Studi Kedokteran Keluarga-S.961102007-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. dr. H Sugiarto, SpPD-KEMD, FINASIM
2. Prof. Dr. dr. H.M Bambang Purwanto., SpPD-KGH, FINASIM
3. Drs. Sumardi, MM
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.