Penulis Utama : Multazam Hanif
NIM / NIP : G0012141
×

Latar Belakang: Pada era modern ini angka harapan hidup semakin tinggi, hal ini menyebabkan insidensi dan prevalensi Benign Prostatic Hyperplasia (BPH) meningkat drastis. Secara teoritis BPH dapat menyebabkan hambatan aliran urin yang mengakibatkan bakteri memiliki waktu lebih lama untuk multiplikasi, tetapi sedikit literatur yang membuktikan hal tersebut. Oleh karena itu tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui adanya perbedaan bakteriuria pada pasien Benign Prostatic Hyperplasia dengan volume prostat tinggi dan tidak tinggi.
Metode: Penelitian ini menggunakan rancangan observasional analitik retrospektif dengan pendekatan cross sectional. Jumlah sampel pada penelitian ini yaitu 62 pasien. Data pada penelitian ini akan diambil dari rekam medis pasien BPH pada periode Januari – Desember 2014 di RSUD Dr. Moewardi. Data yang didapat akan dianalisis dengan menggunakan Chi-Square.
Hasil: Dari hasil analisis menggunakan Chi-Square didapatkan hasil bahwa terdapat perbedaan bakteriuria pada pasien Benign Prostatic Hyperplasia dengan volume prostat tinggi dan tidak tinggi, dengan nilai ?2 = 4,239 dengan taraf signifikansi a = 0,05 dan derajat kebebasan (db) =1. Didapatkan p = 0,039 atau lebih kecil dari a.
Simpulan: Terdapat perbedaan bakteriuria pada pasien Benign Prostatic Hyperplasia dengan volume prostat tinggi dan tidak tinggi.
Kata Kunci: Volume prostat, Bakteriuria

 

×
Penulis Utama : Multazam Hanif
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : G0012141
Tahun : 2016
Judul : Perbedaan bakteriuria pada pasien benign prostatic hyperplasia dengan volume prostat tinggi dan tidak tinggi
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Kedokteran - 2016
Program Studi : S-1 Pendidikan Dokter
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Kedokteran Jur. Kedokteran-G.0012141-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Suwardi, dr., Sp.B, SpBA
2. Sigit Setyawan, dr
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.