Penulis Utama : Rinda Utami
NIM / NIP : K1211058
×

ABSTRAK
Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan, (1) kemampuan siswa
dalam membaca puisi yang baik dan benar dan kualitas belajar siswa yang lebih
baik dan fokus dengan menggunakan metode kooperatif model teams games
tournament, (2) keaktifan siswa dalam mengikuti pelajaran membaca puisi dan
memotivasi siswa dalam proses pembelajaran.
Jenis penelitian ini adalah tindakan kelas.Penelitian dilakukan dengan
berkolaborasi antar peneliti, guru, dan siswa.Subjek penelitian adalah siswa kelas
VII E SMP Negeri 1 Jatisrono. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui
kegiatan: (a) Observasi, (b) Wawancara, (c) Tes, dan (d) Dokumen. Prosedur
penelitian dilakukan meliputi tahap: (a) Perencanaan Tindakan, (b) Pelaksanaan
Tindakan, (c) Observasi Tindakan, dan (d) Refleksi Tindakan.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan metode
kooperatif model temas games tournament dapat meningkatkan kemampuan
membaca puisi bagi siswa. Peningkatan kemampuan siswa dapat dilihat dengan
meningkatnya, (1) kemampuan siswa dalam membaca puisi yang baik dan benar
dan kualitas belajar siswa yang lebih baik dan fokus dengan menggunakan metode
kooperatif model teams games tournament, (2) keaktifan siswa dalam mengikuti
pelajaran membaca puisi dan memotivasi siswa dalam proses pembelajaran.
Sedangkan peningkatan hasil pembelajaran membaca puisi dapat dilihat dengan
meningkatnya jumlah siswa yang mencapai nilai batas tuntas pembelajaran
membaca puisi, yaitu: Pada siklus I siswa yang sudah mencapai batas tuntas
adalah 10 siswa (31,25%), sedangkan pada siklus II siswa yang sudah mencapai
batas tuntas adalah 13 siswa (40,62%), dan pada siklus III siswa yang sudah
mencapai batas tuntas adalah 23 siswa (71,88%). Nilai proses pada Siklus I Minat
dan motivasi siswa dalam mengikuti pembelajaran 31,25% (10 siswa).Keaktifan
siswa dan memberi tanggapan dalam mengikuti pembelajaran 28,13% (9
siswa).Keaktifan Siswa dalam mengikuti Teams Games Turnament (TGT)
21,88% (7 siswa). Pada Siklus II Minat dan motivasi siswa dalam mengikuti
pembelajaran 53,13% (17 siswa).Keaktifan siswa dan memberi tanggapan dalam
mengikuti pembelajaran 50% (16 siswa).Keaktifan Siswa dalam mengikuti Teams
Games Turnament (TGT) 53,13% (17 siswa). Pada Siklus III Minat dan motivasi
siswa dalam mengikuti pembelajaran 71,88% (23 siswa).Keaktifan siswa dan
memberi tanggapan dalam mengikuti pembelajaran 78,13% (25 siswa).Keaktifan
Siswa dalam mengikuti Teams Games Turnament (TGT) 78,13% (25 siswa).Dari
perbandingan tersebut dapat disimpulkan bahwa penggunaan metode kooperatif
model Teams Games.
Kata kunci: Membaca, Puisi, Metode Kooperatif, Teams Games Tournamen
(TGT)
ABSTRACT
The purpose of this research is to improve, (1) The process of class VII E
Junior High School 1 Jatisrono in reading poetry through the methods of
cooperative modelTeams Games Tournament (TGT), (2) The results of students
of class VII E Junior High School 1 Jatisrono in reading poetry through the
method of cooperative modelTeams Games Tournament (TGT).
This type of research is a class act. The study was conducted in
collaboration between researchers, teachers and students. The subjects were
students of class VII E Junior High School 1 Jatisrono. Data was collected
through the following activities: (a) observation, (b) interview, (c) test, and (d)
documents. The procedures performed include research stages: (a) Action Plan,
(b) Implementation of action, (c) Observation of Action, and (d) Reflection action.
Improving the ability of students can be seen with the increase, (1) The
process of class VII E Junior High School 1 Jatisrono in reading poetry through
cooperative methods modelTeams Games Tournament (TGT), (2) The results of
students of class VII E Junior High School 1 Jatisrono in reading poetry through
cooperative methods modelTeams Games Tournament (TGT).Improved process
of learning to read poetry can be seen with increasing interest and motivation of
students in participating in learning to read poetry, namely: In the first cycle
students' interest and motivation in participating in learning 31.25% (10 students).
In Cycle II students' interest and motivation in participating in learning 53.13%
(17 students). Cycle III on the interest and motivation of the students in the
following study 71.88% (23 students). While the improvement of learning
outcomes reading poetry can be seen by the increasing number of students who
achieve complete limit value of learning to read poetry, namely: In the first cycle
of students who have reached the limit completion is 10 students (31.25%), while
in the second cycle students who have reached complete limit is 13 students
(40.62%), and the third cycle students who have reached the limit completion is
23 students (71.88%). Based on the results of this study concluded that the
application of the model of cooperative methods Temas Games Tournament
(TGT) may improve the ability to read a poem for students.
Keywords: Reading, Poetry, Cooperative Methods, Teams Games Tournament
(TGT)

×
Penulis Utama : Rinda Utami
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K1211058
Tahun : 2015
Judul : Peningkatan Kemampuan Membaca Puisi Melalui Metode Kooperatif Model Teams Games Tournament (TGT)
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2015
Program Studi : S-1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Bahasa Indonesia-K1211058-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Yant Mujiyanto M.Pd
2. Sri Hastuti S.S, M.Pd,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.