Penulis Utama : Suci Novira Aditiani
NIM / NIP : K2311074
×

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) ada tidaknya perbedaan kemampuan kognitif siswa antarapenggunaan model pembelajaran learning cycle 5Emetode demonstrasi dan eksperimen; 2) ada tidaknya perbedaan kemampuan kognitif siswa antarakategorikerjasama tinggi dan rendah; dan 3) ada tidaknya interaksi model pembelajaran learning cycle 5Emetode demonstrasi dan eksperimen dengan kategorikerjasama tinggi dan rendah terhadap kemampuan kognitif siswa.
Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X MIA di SMA Negeri 4 Surakarta. Sampel yang terpilih adalah kelas X MIA 6 dan X MIA 7 dengan teknik pengambilan sampel cluster random sampling. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain faktorial 2x2. Pengumpulan data dilaksanakan dengan teknik observasi untuk data kerjasama siswa dan teknik tes untuk data kemampuan kognitif siswa. Analisis data menggunakan uji ANAVA dua jalan frekuensi sel tak sama dengan taraf signifikasi 0,05.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) ada perbedaan kemampuan kognitif siswa antarapenggunaan model pembelajaran learning cycle 5Emetode demonstrasi dan eksperimen(Fa= 9,89> Ftabel= 4,08). Siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran learning cycle 5Emetode eksperimenmemiliki kemampuan kognitif lebih baik dibandingkan metode demonstrasi; 2) ada perbedaan kemampuan kognitif siswa antarakategorikerjasama tinggi dan rendah (Fb= 4,69>Ftabel= 4,08). Kemampuan kognitif siswa dengan kategori kerjasama tinggi lebih baik dibandingkan kerjasama rendah; dan 3) tidak ada interaksi model pembelajaran learning cycle 5Emetode demonstrasi dan eksperimen dengan kategorikerjasama tinggi dan rendah terhadap kemampuan kognitif siswa(Fab=0,14<Ftabel= 4,08).
Kata Kunci : learning cycle 5E, demonstrasi, eksperimen, kerjasama, kognitif
ABSTRACT
The purpose of this research are to know: 1) whether there is a difference instudent’s cognitive abilities between learning cycle 5E model with demonstration method and experimentation method; 2) whether there is a difference instudent’s cognitive abilities between student’s cooperation in high and low categories; and 3) whether there is interaction model learning cycle 5E method of demonstration and experiments with high and low categories of cooperation on student’s cognitive abilities.
The population of this research was student’s of class X MIA in SMA Negeri 4 Surakarta. X MIA 6 and X MIA 7 class were selected as the sample through cluster random sampling. This research used experimental method with 2x2 factorial design. The data were collected by observationfor student’s cooperation, and test for the data of student’s cognitive abilities. The data were analyzed with two-way ANAVA test with different content of cell with level of significance 0,05.
The resultsof this research showed that: 1) there are differences in student’s cognitive abilitiesbetween learning cycle 5E model with demonstration method and experimentation method(Fa= 9,89> Ftable= 4,08). The student’s taught with experimentation methodhad better cognitive abilitiesthan demonstration method; 2) there aredifferences instudent’scognitive abilitiesbetween high and low categories of cooperation (Fb= 4,69 > Ftable= 4,08). The student’swith high cooperation had better cognitive than low cooperation did; and 3)no interaction model learning cycle 5E method of demonstration and experiments with high and low categories of cooperation on student’s cognitive abilities(Fab=0,14< Ftable= 4,08).
Keywords: learning cycle 5E, demonstration, experimentation, cooperation, cognitive

×
Penulis Utama : Suci Novira Aditiani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K2311074
Tahun : 2015
Judul : Eksperimentasi Model Pembelajaran Learning Cycle 5E pada Materi Fluida Statis Ditinjau dari Kerjasama Siswa Kelas X MIA SMA Negeri 4 Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2015
Program Studi : S-1 Pendidikan Fisika
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Fisika-K2311074-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Sarwanto S.Pd., M.Si.
2. Ahmad Fauzi S.Pd., M.Pd.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.