Penulis Utama : Dilla Octavianingrum
NIM / NIP : S811408002
×

Kemajuan teknologi dalam media pembelajaran seperti gambar, media visual dan audio visual menjadi pilihan yang tepat dalam meningkatkan mutu pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk: (1)mendeskripsikan pelaksanaan pembelajaran mengelola pertemuan/rapat (2)menemukan prosedur pengembangan dalam pembelajaran mengelola pertemuan/rapat (3)menemukan media audio visual Sparkol videoscribe (4)menemukan keefektifan media audio visual Sparkol Videoscribe dalam Pembelajaran Mengelola Pertemuan/ Rapat di LPP IPMI Kusuma Bangsa Surakarta Jurusan Administrasi Perkantoran
Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan (Research and Development ). Penyusunan data untuk media yang dikembangkan memanfaatkan software Sparkol Videoscribe dengan bantuan editing menggunakan software windows Movie Makker. Pada tahap uji coba, media audio visual di uji coba melalui validitas oleh para ahli dan uji coba oleh mahasiswa. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah angket dan tes. Hasil wawancara dan observasi dianalisis dengan deskriptif kualitatif, sedangkan kuesioner dan tes dianalisis dengan deskriptif kuantitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) pelaksanaan pembelajaran sebelum dikembangkan media audio visual, berpusat pada guru. (2) pengembangan media ini menggunakan model Hannafin and Peck. (3) media yang dikembangkan telah layak dan memenuhi syarat untuk digunakan sebagai media pembelajaran. (4) Efektifitas diperoleh bahwa thitung > ttabel=(6,37 > 1,75), maka H0 ditolak, hal ini berarti kedua kelompok memiliki nilai prestasi belajar yang berbeda. Hasil posttest antara kelas eksperimen (menggunakan media yang dikembangkan) dengan kelas kontrol (tidak menggunakan media yang dikembangkan) menunjukkan bahwa nilai rata-rata yang diperoleh oleh kelas eksperimen yaitu 88,00, nilai rata-rata ini lebih tinggi dibandingkan dengan kelas kontrol 74,93. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pengembangan media audio visual Sparkol Videoscribe dinilai efektif dalam meningkatkan hasil belajar mahasiswa.
Kata Kunci: Pengembangan, Media Audio Visual, Humas dan Keprotokolan, Mengelola Pertemuan/ Rapat, Administrasi Perkantoran

 

×
Penulis Utama : Dilla Octavianingrum
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S811408002
Tahun : 2016
Judul : Pengembangan media audio visual sparkol videoscribe dalam pembelajaran mengelola pertemuan/ rapat di lembaga pendidikan profesi (lpp) ipmi kusuma bangsa Surakarta jurusan administrasi perkantoran
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2016
Program Studi : S-2 Teknologi Pendidikan
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prog. Studi Teknologi Pendidikan-S.811408002-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Muhammad Akhyar, M.Pd
2. Dr. Leo Agung S
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.