Penulis Utama : Hilde Novitasari Sinaga
NIM / NIP : C9612013
×

Penulisan laporan tugas akhir ini dilatarbelakangi adanya permasalahan mengenai pentingnya pemandu wisata bahasa Mandarin dalam pelayanan kepada turis Tiongkok di Taman Wisata Candi Prambanan Jawa Tengah apa sajakah hambatan yang dihadapi pemandu wisata bahasa Mandarin dalam pelayanan kepada turis Tiongkok di Taman Wisata Candi Prambanan, dan bagaimanakah solusi dalam mengatasi hambatan yang dihadapi pemandu wisata bahasa Mandarin dalam pelayanan kepada turis Tiongkok di Taman Wisata Candi Prambanan Jawa Tengah.
Tujuan penelitian adalah untuk mendeskripsikan pentingnya pemandu wisata bahasa Mandarin dalam pelayanan kepada turis Tiongkok di Taman Wisata Candi Prambanan, untuk mengetahui hambatan yang dihadapi pemandu wisata berbahasa Mandarin dalam pelayanan kepada turis Tiongkok di Taman Wisata Candi Prambanan, dan untuk mengetahui solusi dalam mengatasi hambatan yang dihadapi pemandu wisata bahasa Mandarin dalam pelayanan kepada turis Tiongkok di Taman Wisata Candi Prambanan Jawa Tengah.
Hasil pembahasan bahwa sangat pentingnya pemandu wisata berbahasa Mandarin dalam pelayanan di Candi Prambanan karena mampu meningkatkan kepuasan pelayanan terhadap turis Tiongkok, dan semakin banyaknya turis Tiongkok yang berkunjung ke Indonesia.
Disimpulkan bahwa adanya kendala yang dihadapi yaitu tidak adanya pemandu wisata yang membimbing turis Tiongkok, turis Tiongkok hanya menggunakan bahasa ibu sendiri, susahnya mengingat kosa kata bahasa Mandarin Solusi yang didapat adalah diadakannya pemandu wisata berbahasa Mandarin sehingga adanya rasa takut dan tidak percaya diri menjadi pemandu wisata. Solusi yang didapat adalah diadakannya pemandu wisata berbahasa Mandarin di Candi Prambanan, melakukan latihan kecakapan bahasa Mandarin kepada seluruh pemandu wisata selama pemandu wisata Mandarin belum ada, menyediakan pamflet bahasa Mandarin tentang Candi Prambanan, serta menjalin kerja sama antara biro perjalanan wisata Indonesia dengan biro perjalanan wisata Tiongkok.
Kata kunci : Pentingnya bahasa Mandarin, Pemandu wisata, Turis Tiongkok.

 

×
Penulis Utama : Hilde Novitasari Sinaga
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : C9612013
Tahun : 2016
Judul : Pentingnya pemandu wisata berbahasa mandarin dalam pelayanan kepada turis tiongkok di taman wisata candi prambanan Jawa Tengah
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ilmu Budaya - 2016
Program Studi : D-3 Sastra Tionghoa
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ilmu Budaya Prog. D III Bahasa China-C.9612013-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Sunyoto, S.E, M.T
2. Stephanie Phanata, B.Ed, M.TCSOL
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ilmu Budaya
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.