Penulis Utama | : | Intan Permatasari |
NIM / NIP | : | K1311041 |
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui proses berpikir siswa dalam memecahkan masalah faktorisasi suku aljabar dengan langkah-langkah Polya pada siswa dengan kategori kecerdasan emosional : (1) tinggi, (2) sedang, (3) rendah.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Subjek penelitian ditentukan dengan pemilihan menggunakan sampel bertujuan (purposive sampling) yang diambil berdasarkan kategori kecerdasan emosional, terdiri dari 6 orang siswa : 2 siswa dengan kecerdasan emosional tinggi, 2 siswa dengan kecerdasan emosional sedang, 2 siswa dengan kecerdasan emosional rendah. Subjek penelitian adalah siswa kelas VIIIE SMP Negeri 1 Karangpandan. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan tes pemecahan masalah dan wawancara, tes pemecahan masalah terkait dengan materi faktorisasi suku aljabar dan wawancara didasarkan pada langkah-langkah pemecahan masalah Polya. Validasi data dilakukan dengan triangulasi metode, mengecek dan membandingkan hasil wawancara dan hasil tes tertulis untuk setiap subjek penelitian. Teknik analisis data terdiri dari 3 langkah yaitu mereduksi data, menyajikan data, dan menarik kesimpulan.
Hasil analisis data dari proses berpikir siswa dalam memecahkan masalah faktorisasi suku aljabar berdasarkan langkah Polya menunjukkan: siswa dengan kecerdasan emosional tinggi: (1) mampu memahami masalah, (2) mampu membuat rencana penyelesaian masalah, (3) mampu melaksanakan rencana penyelesaian masalah yang telah dibuat dengan baik, (4) tidak mampu memeriksa kembali jawaban karena tidak terbiasa. Siswa dengan kecerdasan emosional sedang: (1) mampu memahami masalah, (2) mampu membuat rencana
penyelesaian masalah, (3) mampu melaksanakan rencana penyelesaian masalah yang telah dibuat dengan baik, (4) tidak mampu memeriksa kembali jawaban karena tidak menegetahui makna memeriksa kembali. Siswa dengan kecerdasan emosional rendah: (1) mampu memahami masalah, (2) mampu membuat rencana penyelesaian masalah dengan baik, (3) tidak sempurna dalam melaksanakan rencana penyelesaian masalah yang telah dibuat, (4) tidak mampu menyimpulkan penyelesaian dari masalah dan memeriksa kembali jawaban.
Kata kunci: proses berpikir, pemecahan masalah, kecerdasan emosional.
Penulis Utama | : | Intan Permatasari |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | K1311041 |
Tahun | : | 2016 |
Judul | : | Proses berpikir siswa dalam memecahkan masalah faktorisasi suku aljabar ditinjau dari kecerdasan emosional di kelas viiie smp negeri 1 Karangpandan tahun ajaran 2015/2016 |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - FKIP - 2016 |
Program Studi | : | S-1 Pendidikan Matematika |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-FKIP Jur. Pendidikan Matematika-K.1311041-2016 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Drs. Ponco Sujatmiko, M.Si 2. Yemi Kuswardi, S.Si., M.Pd |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. KIP |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|