Penulis Utama | : | Lana Rahmawati |
NIM / NIP | : | C0911015 |
Permasalahan yang dibahas pada penelitian ini adalah teknik dan proses produksi batik di Danar Hadi saat ini, keterkaitan teknik produksi batik dengan visual motif yang dihasilkan dan latar belakang pemilihan teknik dan proses produksi terkait dengan kebutuhan produk batik. Tujuan penelitian ini adalah: 1) Mengetahui teknik dan proses yang diterapkan di Perusahaan Batik Danar Hadi. 2) Mengetahui keterkaitan antara teknik dengan visual motif batik yang dihasilkan. 3) Memahami latar belakang pemilihan teknik dan proses produksi batik yang diterapkan di PT Batik Danarhadi.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Lokasi penelitian dilakukan di perusahaan batik Danar Hadi Surakarta yang beralamatkan di Pabelan Kartasura. Pendekatan desain digunakan untuk mengkaji produk batik. Pengambilan sampel menggunakan teknik cuplikan purposive sampling. Sumberdata yang digunakan adalah narasumber (informan), benda, lokasi dan aktivitas.Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi berperan langsung dan wawancara. Validitas data yang digunakan dalam penelitian ini adalah trianggulasi data. Model analisis yang digunakan adalah analisis interaktif.
Hasil penelitian ini adalah 1) Teknik dan proses batik yang diterapkan di Danar Hadi ada 3 yakni, Teknik batik lorodan, teknik batik bedesan, teknik batik kelengan, teknik batik pekalongan, teknik batik remukan wonogiren dan teknik batik kombinasi. 2) Visual motif batik yang dihasilkan tiap produk batik berbeda sesuai dengan teknik batik yang diterapkan. 3) Latar belakang pemilihan teknik batik ditentukan oleh beberapa hal yakni, faktor ekonomi, faktor fungsi atau kegunaan, faktor bahan baku dan faktor estetika.
Kata Kunci: Teknik, produksi, batik, Danar Hadi
Penulis Utama | : | Lana Rahmawati |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | C0911015 |
Tahun | : | 2016 |
Judul | : | Teknik produksi batik di perusahaan batik danar hadi surakarta dengan pendekatan desain |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - F. Seni Rupa dan Desain - 2016 |
Program Studi | : | S-1 Kriya Seni |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-F. Seni Rupa dan Desain Jur. Kriya Tekstil-C.0911015-2016 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Sujadi Rahmat Hidayat, S.Sn, M.Sn 2. Ir. Adji Isworo Josef, M.Sn |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. Seni Rupa dan Desain |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|