Penulis Utama : Amriansyah Syetiawinanda
NIM / NIP : A121408044
×

ABSTRAK
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) Pemberian neuromuscular electrical stimulation (NMES) dan latihan agility drill dapat meningkatan kelincahan (agility) pemain bolabasket. (2) Perbedaan kelincahan (agility) pada posisi pemain small man dan big man bolabasket. (3) Pengaruh interaksi antara pemberian pemberian neuromuscular electrical stimulation (NMES) dan latihan agility drill dengan posisi pemain dapat meningkatkan kelincahan (agility). Penelitian menggunakan metode eksperimen dengan rancangan faktorial 2 X 2. Populasi penelitian adalah pemain bolabasket putra kelompok umur 16 tahun (KU-16) sritex dragon solo tahun 2015. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive random sampling, besar sampel yang diambil yaitu sebanyak 40 orang. Sampel terdiri dari 10 orang dengan posisi pemain small man yang diberikan latihan agility drill, 10 orang dengan posisi pemain small man yang diberikan latihan agility drill dan neuromuscular electrical stimulation (NMES), 10 orang dengan posisi pemain big man yang diberikan latihan agility drill dan 10 orang dengan posisi pemain big man yang diberikan latihan agility drill dan neuromuscular electrical stimulation (NMES). Teknik pengumpulan data dengan tes kelincahan (Illinois agility run test). Pengambilan data dilakukan tes awal sebelum perlakuan (pre test) dan tes akhir sesudah perlakuan (post test). Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis varians dan uji rentang Newman Keuls, pada taraf signifikansi 5%.
Hasil penelitian menunjukan bahwa latihan agility drill memiliki peningkatan yang berbeda dengan latihan agility drill dan neuromuscular electrical stimulation (NMES), dibuktikan dari nilai Fhitung = 83,421 > F tabel = 4,11, yang berarti hipotesa nol (H o) ditolak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemain bolabasket yang berposisi small man memiliki peningkatan kelincahan yang berbeda dengan pemain bolabasket yang berposisi big man, dibuktikan dari nilai Fhitung = 6.399 > F tabel = 4,11, yang berarti hipotesa nol (H o) ditolak. Hasil penelitian menunjukan bahwa interaksi antara pemberian neuromuscular electrical stimulation (NMES) dan latihan agility drill dengan posisi pemain small man dan big man sangat bermakna dibuktikan dari nilai Fhitung = 23.81 > F tabel = 4,11, yang berarti hipotesa nol (H o) ditolak. Kesimpulan: (1) Ada perbedaan pengaruh yang signifikan antara latihan agility drill dengan latihan agility drill dan neuromuscular electrical stimulation (NMES) terhadap kelincahan (agility) pemain bolabasket. Pemberian latihan agility drill dan neuromuscular electrical stimulation (NMES) lebih baik dari pada latihan agility drill (2) Ada perbedaan kelincahan (agility) yang signifikan antara pemain bolabasket yang berposisi small man dengan pemain bolabasket yang berposisi big man. Pemain bolabasket yang berposisi small man memiliki peningkatan kelincahan yang lebih baik dari pada pemain bolabasket yang berposisi big man. (3) Terdapat interaksi yang signifikan antara pemberian neuromuscular electrical stimulation
(NMES) dan latihan agility drill dengan posisi pemain terhadap kelincahan (agility) pada pemain
bolabasket. (a) Pemberian neuromuscular electrical stimulation (NMES) dan latihan agility drill
cocok bagi posisi small man. (b) Pemberian latihan agility drill cocok bagi posisi big man. Kata Kunci: Neuromuscular Electrical Stimulation (NMES), Latihan Agility Drill, Posisi Small Man, Posisi Big Man, Kelincahan.

×
Penulis Utama : Amriansyah Syetiawinanda
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : A121408044
Tahun : 2016
Judul : Pengaruh Tambahan Pemberian Neuromuscular Electrical Stimulation (NMES) Pada Latihan Agility Drill dengan Posisi Pemain Terhadap Kelincahan (Agility) Pemain Bola Basket (Studi Eksperimen Pada Pemain Bolabasket Putra Kelompok Umur 16 Tahun Klub Basket Sritex Dragon )
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2016
Program Studi : S-2 Ilmu Keolahragaan
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prodi.Ilmu Keolahragaan-A.121408044-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. H. Muchsin Doewes, dr. AIFO.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.