Penulis Utama : Flavius S. Rato
NIM / NIP : S861408020
×

ABSTRAK
Penelitian ini mengacu pada proses pembelajaran tentang pemanfaatan situs Bung Karno di Ende sebagai media dalam pembelajaran sejarah. Penelitian bertujuan : 1) Mengetahui perencanaan pembelajaran sejarah yang menggunakan situs Bung Karno sebagai media pembelajaran, 2) Mengetahui pelaksanaan pembelajaran yang menggunakan situs Bung Karno sebagai media pembelajaran, 3) Mengetahui kendala pembelajaran sejarah yang menggunakan situs Bung Karno sebagai media pembelajaran 4) Mengetahui evaluasi pembelajaran sejarah yang menggunakan situs Bung Karno sebagai media pembelajaran. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskripitif dengan lokasinya adalah SMA Negeri 2 Ende. Sumber data meliputi; 1) informan atau nara sumber yang terdiri dari Kepala Sekolah, guru mata pelajaran sejarah, dan peserta didik kelas XI, 2) Proses pembelajaran dan aktivitas belajar mengajar; dan 3) Dokumen dan arsip seperti
silabus dan RPP, dan materi pembelajaran. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan content analysis. Validitas data penelitian menggunakan teknik trianggulasi sumber (data) dan trianggulasi metode. Sedangkan teknik analisis yang digunakan adalah analisis interaktif dengan tiga komponen yaitu reduksi data, sajian data, dan penarikan kesimpulan (verifikasi). Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1) Persiapan pembelajaran dengan
memanfaatkan situs Bung Karno sebagai media pembelajaran sejarah di SMA Negeri 2 Ende pada kompetensi dasar menganalisis proses perkembangan paham-paham baru dan kesadaran pergerkan kebangsaan Indonesia dimulai dari penyusunan perangkat pembelajaran berupa silabus dan RPP. 2) Pelaksanaan pembelajaran menggunakan model CTL dan mengacu pada langkah-langkah yang telah dituangkan di dalam RPP. Pelaksanaan pembelajaran diawali dengan siswa mengamati dan mendengarkan penjelasan dari pengelola situs, mengumpulkan informasi, mengolah informasi melalui diskusi kelompok, membuat laporan hasil diskusi, serta menjawab pertanyaan lisan yang dilontarkan guru. 3) Kendala yang dialami adalah pembagian waktu yang belum baik, tingkat kemampuan siswa yang relative berbeda. 4) Evaluasi yang dilakukan oleh
guru yakni pada aspek kognitif dan afektif. Aspek kognitif melalui tes lisan dan tugas kelompok serta individu. Sedangkan aspek afektif melalui pengamatan ketika proses pembelajaran sedang berlangsung.
Kata Kunci: Pembelajaran Sejarah, Media Pembelajaran, Situs Bung Karno.

×
Penulis Utama : Flavius S. Rato
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S861408020
Tahun : 2016
Judul : Analisis Pemanfaatan Situs Bung Karno dalam Pembelajaran Sejarah di SMA Negeri 2 Ende (Studi Kasus Pemanfaatan Situs Bung Karno Sebagai Media Pembelajaran Sejarah)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2016
Program Studi : S-2 Pendidikan Sejarah
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prodi.Pendidikan Sejarah-S861408020-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Mulyoto, M. Pd
2. Prof. Dr. Hermanu Joebagio, M. Pd
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.