Penulis Utama : Kurnia Laksanawati
NIM / NIP : S231408027
×

ABSTRACT
One contributing factor of the improvement success of the quality of training comes from the role of the instructor. The instructor’s role as a communicator in instructional communication process is important because the instructor with the credibility and quality of the message is supposed to influence the changes in three domains, namely affective, cognitive and psychomotoric in terms of Competency Based Training Program (CBT) called Competence. Use of the instructional communication theory became the cornerstone of this research to see how the behavior communicator affecting job seekers as communicant. Furthermore, the addition of intervening variables, Interest of Learning will facilitate the calculation of the amount of direct and indirect effect of the causal relationship between variables as part of the research objectives. This type of research is quantitative explanatory survey method where the population of job seekers who become students and following CBT in BBPLK Semarang with a sample of 180 people. The technique of collecting data using questionnaires and data analysis techniques using path analysis models equipped with trimming . The results show that there is a direct effect of the instructor's credibility and quality of the message to the competence of job seekers each sequentially by 0.171 or by 2.92% and 0.412 or 16.97%. While the indirect effect on job seekers competence through learning interest only from the quality of the message with total effect is 0.980. The credibility of the instructor does not have indirect effect. So from the results of this study concluded that in order to improve of the quality of training in BBPLK Semarang, the quality of message in the instructional communication process is an important priority that remains to be developed because it affects the interest in learning and improve the competence of job seekers. And the credibility of the instructor becomes the next priority. Related to the credibility of the instructor who only directly affect job seekers competence alone without being able to contribute to interest in learning, Its makes other factors such as increased supplies as an alternative means of supporting learning in spurring interest in learning motivation of jobseekers who can not be done instructors with credibility. Keywords: Instructor Credibility, Quality Messaging, Interest in Learning, Competence Job Seeker, Instructional Communications  
ABSTRAK
Salah satu faktor penyumbang keberhasilan peningkatan kualitas mutu suatu pelatihan berasal dari peran instruktur. Peran instruktur sebagai komunikator pada proses komunikasi instruksional menjadi penting sebab instruktur dengan Kredibilitas dan kualitas pesan yang dimilikinya diduga berpengaruh terhadap perubahan pada tiga domain yaitu afektif, kognitif dan psikomotorik yang dalam istilah Program Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) disebut dengan Kompetensi. Penggunaan Teori komunikasi instruksional menjadi landasan dasar pada penelitian ini untuk melihat bagaimana perilaku komunikator yaitu instruktur mempengaruhi pencari kerja sebagai komunikannya. Selanjutnya penambahan variabel intervening, Minat Belajar akan mempermudah diketahui besaran pengaruh langsung dan tidak langsung dari hubungan kausal antar variabel sebagai bagian dari tujuan penelitian ini. Jenis Penelitian ini kuantitatif explanatory dengan metode survey dimana populasinya para pencari kerja yang menjadi siswa dan mengikuti PBK di BBPLK Semarang dengan sampel sebanyak 180 orang. Adapun Teknik pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner dan teknik analisis data menggunakan Analisis jalur yang dilengkapi dengan model trimming. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh langsung Kredibilitas instruktur dan Kualitas pesan terhadap kompetensi pencari kerja masing-masing secara berurutan sebesar 0,171 atau sebesar 2,92 % dan 0,412 atau 16,97 %. Sedangkan pengaruh tidak langsung terhadap kompetensi pencari kerja melalui minat belajar hanya berasal dari kualitas pesan saja dengan besar pengaruh 0,980. Kredibilitas instruktur tidak memiliki pengaruh tidak langsung. Sehingga dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa untuk dapat meningkatkan kualitas mutu pelatihan di BBPLK Semarang, sisi kualitas pesan pada proses komunikasi instruksional menjadi prioritas penting yang tetap harus dikembangkan karena berpengaruh terhadap minat belajar sekaligus meningkatkan kompetensi pencari kerja. Sementara itu Kredibilitas instruktur menjadi prioritas selanjutnya. Terkait dengan kredibilitas instruktur yang hanya berpengaruh langsung terhadap kompetensi pencari kerja saja tanpa mampu memberi kontribusi pada minat belajar, justru menjadikan faktor lain yaitu peningkatan perlengkapan sarana penunjang pembelajaran sebagai alternatif dalam memacu motivasi minat belajar pencari kerja yang tidak bisa dilakukan instruktur melalui kredibilitasnya. Kata kunci : Kredibilitas Instruktur, Kualitas Pesan, Minat Belajar, Kompetensi Pencari Kerja, Komunikasi Instruksional 

×
Penulis Utama : Kurnia Laksanawati
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S231408027
Tahun : 2016
Judul : Pengaruh Kredibilitas Instruktur, Kualitas Pesan dan Minat Belajar terhadap Kompetensi Pencari Kerja (Analisis Jalur Pada Program Pelatihan Berbasis Kompetensi di BBPLK Semarang)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2016
Program Studi : S-2 Ilmu Komunikasi (Manajemen Komunikasi)
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prodi. Ilmu Komunikasi-S231408027-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Andre Novie Rahmanto, S.Sos., M.Si
2. Drs. Yulius Slamet, M.Sc., Ph.D
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.