×
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengetahui kebenaran BTC dan PGS sebagai kompetitor Pasar Batik Klewer dilihat dari aspek manajemen, (2) Mengetahui dan mendeskripsikan kondisi mobilitas perdagangan Pasar Batik Klewer sebelum adanya BTC dan PGS, (3) Mengetahui dan mendeskripsikan kondisi mobilitas perdagangan Pasar Batik Klewer setelah adanya BTC dan PGS di Kota Solo. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data adalah arsip, manajer operasional BTC, Tenant Relation Officer PGS dan pedagang Pasar Batik Klewer. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling, snowball sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah dengan metode interaktif. Validitas data dengan menggunakan teknik trianggulasi metode dan trianggulasi data/sumber. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa berdasarkan visi dan misi, strategi – strategi yang ditempuh oleh BTC dan PGS serta kesamaan karakteristik barang dagangan dengan Pasar Batik Klewer maka dapat dinyatakan bahwa BTC dan PGS merupakan kompetitor bagi Pasar Batik Klewer khususnya pada dunia perdagangan batik di Solo. Pasar Batik Klewer merupakan salah satu pasar terbesar di kota Solo tempat dipasarkannya berbagai macam barang dagangan yang mayoritas barang dagangannya berupa kain batik maupun kain tenun. Kondisi perdagangan di Pasar Batik Klewer selalu ramai akan pengunjung sehingga mampu memperoleh omzet milyaran rupiah setiap harinya. Kondisi sarana dan prasarana perdagangan Pasar Batik Klewer mulai dari bangunan yang kuno, bocor jika hujan, tidak proporsionalnya antara jumlah penjual dan pengunjung dengan luas bangunan pasar serta areal parkir yang terlalu jauh dan tidak memungkinkan untuk mengakses lokasi pasar tempat belanja menyebabkan aktiviatas perdagangan di Pasar Batik Klewer menjadi kurang nyaman. BTC dan PGS merupakan pasar tradisional dan pusat grosir yang dikemas dengan konsep modern memiliki sarana penunjang perdagangan yang lebih menjanjikan pelayanan dan kenyamanan dibandingkan dengan Pasar Batik Klewer yang tetap mempertahankan image ketradisionalannya. Luas bangunan, kebersihan, koridor bangunan yang luas, areal parkir yang luas, serta lebih dilengkapi dengan fasilitas – fasilitas penunjang perdagangan yang menjanjikan pelayanan dan kenyamanan akan menjadi pasar yang akan mempengaruhi kondisi mobilitas perdagangan Pasar Batik Klewer. Adanya BTC dan PGS yang diduga akan memberikan pengaruh besar terhadap mobilitas perdagangan Pasar Batik Klewer ternyata salah. Secara global, kondisi mobilitas perdagangan Pasar Batik Klewer dilihat dari volume pengunjung, omzet penjualan saat ini sedang mengalami penurunan yang drastis dari 2 atau 3 tahun yang lalu. Hal tersebut tidak disebabkan karena adanya BTC dan PGS. Namun penurunan mobilitas perdagangan Pasar Batik Klewer disebabkan karena beberapa faktor yang kompleks. Faktor – faktor tersebut antara lain : banyaknya bencana alam, turunnya daya beli masyarkat, tingginya harga barang pangan, dan ketatnya persaingan. Adanya BTC dan PGS hanya memberikan pengaruh pada pergerakan pedagang Pasar Batik Klewer yang melakukan pembelian dan atau penempatan kios – kios yang tersedia di BTC dan PGS dengan berbagaimacam motif dan kepentingan.