Penulis Utama | : | Whenahyu Teguh Puspa |
NIM / NIP | : | S351208063 |
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk Penjelasan tentang tanggung jawab notaris
terhadap akta di bawah tangan yang dilegalisasi serta menganalisis tentang
kekuatan pembuktian dari akta yang dibuat di bawah tangan dilegalisasi. Penelitian
ini menggunakan penelitian normatif. Cara pengambilan data dengan dokumentasi
dan studi pustaka yang menggunakan jenis dan sumber data diambil dengan data
hukum primer, sekunder dan tertier kemudian dilakukan analisis. Akta di bawah
tangan yang telah memperoleh legalisasi dari notaris membantu hakim dalam hal
pembuktian karena dengan diakuinya tandatangan tersebut maka isi akta pun
dianggap sebagai kesepakatan para pihak karena akta di bawah tangan yang
dilegalisasi terletak pada tandatangan para pihak, maka dengan diakuinya
tandatangan, tanggal pada saat itu juga akta di bawah tangan tersebut menjadi
bukti yang sempurna.
Hasil penelitian dan kajian diketahui bahwa tanggungjawab notaris atas
akta di bawah tangan yang legalisasi. Notaris dalam hal melegalisasi akta di
bawah tangan bertanggung jawab atas tanda tangan para pihak dalam akta tesebut.
Pertanggungjawaban notaris atas akta di bawah tangan yang dilegalisasi adalah
kepastian tanda tangan artinya pasti bahwa yang tanda tangan itu memang pihak
dalam perjanjian, bukan orang lain. Notaris terhadap surat di bawah tangan ini
hanya mengakui bahwa pada hari ini tersebut telah datang di kantor notaris.
Kekuatan pembuktian dari akta yang dibuat di bawah tangan dihadapan notaris.
Akta di bawah tangan yang dilegalisasi oleh Notaris akan mempunyai kekuatan
pembuktian yang sempurna selama 3 (tiga) nilai aspek pembuktian terpenuhi
merupakan bukti sempurna seperti akta otentik.
Kata Kunci : notaris, akta dibawah tangan, legalisasi
Penulis Utama | : | Whenahyu Teguh Puspa |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | S351208063 |
Tahun | : | 2016 |
Judul | : | Tanggung Jawab Notaris terhadap Akta di Bawah Tangan yang Dilegalisasi |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - F.Hukum - 2016 |
Program Studi | : | S-2 Kenotariatan |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-Pascasarjana Prodi.Magister Kenotariatan-S351208063-2016 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Tesis |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. DR. Djoko Wahju Winarno,SH,.MS., 2. Harjono,SH,.MH., |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Sekolah Pascasarjana |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|