Penulis Utama : Tafriqotus Sholekhah
NIM / NIP : D1413065
×

Berbagai  program  acara  televisi  ditayangkan  dengan  maksud  dan tujuan  serta 
target  audience  dari  masing-masing  ragam  varian  program  televisi tersebut.
Bentuk  program  dapat diartikan sebagai suatu pendekatan yang  digunakan untuk
menyampaikan informasi atau isi program kepada audience. Bentuk program yang
digunakan untuk menayangkan program televisi sangat beragam, diantaranya
adalah berita,  infotainment,  drama, dokumenter, talkshow, demo musical, reality
show, kuis, feature, dll. PT Lativi Mediakarya (TVONE) memiliki serangkaian
program dengan komposisi 70 persen berita, sisanya gabungan program olahraga
dan hiburan, salah satu diantaranya yaitu program talkshow unggulan Satu Jam
Lebih Dekat. Dalam program Satu Jam Lebih Dekat, reporter memiliki peran
penting dalam proses pra produksi, produksi hingga pasca produksi. Dalam
penulisan ini, alasan mengapa penulis memilih bidang reporer. Karena reporter
sangat berperan penting dalam  suatu proses produksi program televisi. Dan agar
penulis semakin paham bagaimana peran reporter saat terjun langsung di
lapangan. 
Dalam jurnalistik penyiaran televisi, reporter merupakan ujung tombak dalam
peliputan dan pelaporan berita. Reporter merupakan  bagian  dari  tim 
pemberitaan yang paling mengetahui apa yang terjadi di lapangan. Selain itu,
reporter juga harus mampu menghidupkan suasana pemberitaan dengan 
memberikan  pelaporan  berita, apalagi jika berita ditayangkan dalam format live
on cam.
Selama 1 bulan lebih 1 minggu melaksanakan KKM di PT. Lativi Mediakaya
(TVONE) khususnya dalam program Satu Jam Lebih Dekat, penulis bisa
merasakan kerja di dunia penyiaran. Semua ini tidak lepas dari bimbingan yang
diberikan oleh pembimbing dari instansi. Tidak lepas dari itu, penulis bisa
mengerti tentang budaya kerja di PT. Lativi Mediakarya (TVONE), dapat
memahami peran reporter dalam produksi program satu Jam Lebih Dekat. 
Penulis menyimpulkan peran reporter dalam program Satu Jam Lebih Dekat di
PT. Lativi Mediakarya (TVONE) yaitu, Reporter berperan penting dalam
keberhasilan suatu program televisi, serta harus pandai menentukan kata-kata
yang tepat dalam pembuatan naskah profil.
Adapun saran untuk PT. Lativi Mediakarya yaitu adanya penambahan  SDM 
yang  masih  sangat  dibutuhkan  oleh  team di beberapa program.
Dan diharapkan khususnya DIII Komunikasi Terapan, untuk pelaksanaan Kuliah
Kerja Media hendaknya tidak di persulit, karena dapat menghambat mahasiswa
dalam melaksankan Kuliah Kerja Media dan penyususnan Tugas Akhir. 
(media massa, televisi,reporter)

×
Penulis Utama : Tafriqotus Sholekhah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1413065
Tahun : 2016
Judul : Peran Reporter dalam Program Satu Jam Lebih Dekat di Pt. Lativi Media Karya (Tvone)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. ISIP - 2016
Program Studi : D-3 Penyiaran
Kolasi :
Sumber : UNS - Fak. ISIP Prog. Diploma III Komunikasi Terapan - D1413065 - 2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. CH. Heny Dwi Surwati, S.Sos., M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.