Penulis Utama : Pungky Anggriani
NIM / NIP : K7412140
×

Tujuan penelitian ini adalah untuk: (1) mengetahui ada tidaknya pengaruh variasi gaya mengajar guru terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas XI IIS di SMA Negeri 1 Karanganom tahun ajaran 2015/2016, (2) mengetahui ada tidaknya pengaruh fasilitas belajar siswa terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas XI IIS di SMA Negeri 1 Karanganom tahun ajaran 2015/2016, (3) mengetahui ada tidaknya pengaruh variasi gaya mengajar guru dan fasilitas belajar siswa secara bersama-sama terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas XI IIS di SMA Negeri 1 Karanganom tahun ajaran 2015/2016. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah 112 siswa dari kelas XI IIS SMA Negeri 1 Karanganom Tahun Ajaran 2015/2016. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah proporsional random sampling dengan cara undian, sebanyak 90 siswa. Teknik pengumpulan data yaitu dengan menggunakan metode kuesioner. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: (1) tidak ada pengaruh positif yang signifikan variasi gaya mengajar guru terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas XI IIS di SMA Negeri 1 Karanganom tahun ajaran 2015/2016. Hal ini ditunjukkan dengan nilai thitung ≤ ttabel atau 1,212 ≤ 1,988 pada taraf signifikansi 0,025; (2) ada pengaruh positif yang signifikan fasilitas belajar siswa terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas XI IIS di SMA Negeri 1 Karanganom tahun ajaran 2015/2016. Hal ini dapat ditunjukkan dengan nilai thitung > ttabel atau 3,428 > 1,988 pada taraf signifikansi 0,025; (3) ada pengaruh positif yang signifikan secara bersama-sama variasi gaya mengajar guru dan fasilitas belajar siswa terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas XI IIS di SMA Negeri 1 Karanganom tahun ajaran 2015/2016. Hal ini ditunjukkan dengan nilai Fhitung > Ftabel atau 10,635 > 3,101 pada taraf signifikansi 0,05; (4) koefisien determinasi dalam penelitian ini sebesar 19,6% dengan masing-masing sumbangan relatif variasi gaya mengajar guru (X1) terhadap motivasi belajar siswa (Y) sebesar 19,8% sedangkan sumbangan relatif fasilitas belajar siswa terhadap motivasi belajar siswa sebesar 80,2% dan sumbangan efektif variasi gaya mengajar guru terhadap motivasi belajar siswa sebesar 3,89%, sedangkan sumbangan efektif fasilitas belajar siswa terhadap motivasi belajar siswa sebesar 15,7%. (5) dengan hasil persamaan regresi = 7,609 + 0,186 X1 + 0,229 X2.
Kata Kunci: Gaya Mengajar, Fasilitas Belajar, Motivasi Belajar.

×
Penulis Utama : Pungky Anggriani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7412140
Tahun : 2016
Judul : Pengaruh Variasi Gaya Mengajar Guru dan Fasilitas Belajar Siswa Terhadap Motivasi Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas XI IIS di SMA Negeri 1 Karanganom Tahun Ajaran 2015/2016
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2016
Program Studi : S-1 Pendidikan Ekonomi Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Administrasi Perkantoran-K7412140-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Sutaryadi, M.Pd.
2. Jumiyanto Widodo, S.Sos, M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.