×
Penelitian ini bertujuan untuk : 1. Membuat produk permainan simulasi
yang layak untuk meningkatkan perencanaan karier peserta didik kelas VII SMP 1
Banyudono; 2. Mengetahui tingkat kelayakan produk permainan simulasi untuk
meningkatkan perencanaan karier peserta didik kelas VII SMP 1 Banyudono; dan
3. Mengetahui keefektifan produk permainan simulasi untuk meningkatkan
perencanaan karier peserta didik kelas VII SMP 1 Banyudono. Metode yang
digunakan dalam peelitian ini adalah Research and Development (R&D) Borg and
Gall (1983: 775). Penilitian ini mencapai langkah uji lapangan terbatas yang mana
untuk menguji tingkat efektivitas produk pada peserta didik. Subjek uji validitas
ahli yaitu ahli media dan ahli konten. Subjek uji coba produk yaitu satu konselor
sekolah tempat penelitian dan 32 peserta didik kelas VII SMP Negeri 1
Banyudono. Teknik pengumpulan data pada ahli menggunakan lembar validitas
konten/ media permainan simulasi, sedangkan untuk praktisi dan peserta didik
menggunakan lembar evaluasi produk konselor sekolah/ peserta didik.
Uji validitas produk oleh ahli yang dikembangkan menggunakan expert
judgement mendapatkan nilai 0.8703 (sangat tinggi). Selanjutnya uji coba produk
oleh konselor sekolah dan peserta didik menggunakan expert judgement
mendapatkan nilai 0,85 dan 0.89 (sangat tinggi). Dengan menggunakan kelompok
kontrol dan kelompok eksperimen, diketahui perhitungan Mann Whitney pretest
nilai Z sebesar -264 dengan p value (Asymp. Sig 2 tailed) sebesar 0.791 yang
artinya > 0,05 sehinnga prasyarat terpenuhi dan dilanjutkan dengan analisis pada
posttest dengan hasil nilai Z sebesar -2.510 sedangkan p value (Asymp. Sig 2
tailed) sebesar 0,012 atau < 0,05. Melalui analisis Mann Whitney diketahui
peningkatan pada posttest kelompok kontrol-kelompok eksperimen. Dengan
demikian uji keefektifan pengembangan permainan simulasi memiliki perbedaan
yang signifikan antara sebelum dan sesudah mendapatkan treatment pada
perencanaan karier peserta didik baik pada kelompok eksperimen terhadap
kelompok kontrol.
Simpulan hasil penelitian ini adalah dihasilkan produk pengembangan
permainan simulasi yang layak untuk meningkatkan perencanaan karier peserta
didik kelas VII SMP. Produk pengembangan permainan simulasi telah memenuhi
kriteria kelayakan produk berdasarkan uji validitas ahli hingga terbukti efektif
meningkatkan perencanaan karier peserta didik.
Kata Kunci : Permainan Simulasi, Perencanaan Karier, Monopoli Karier.