Penulis Utama : Anggita Harum Ningtyas
NIM / NIP : D0210011
×

Adanya media sosial memudahkan para penggunanya untuk berinteraksi dengan pengguna lain. Mereka memiliki kecenderungan untuk lebih terbuka dan lebih bebas mengekspresikan diri dan mengungkapkan isi hati di media sosial. Selain itu, media sosial juga membawa kemudahan bagi pengguna untuk mengakses informasi pribadi pengguna lain. Hal tersebut mendorong perilaku mediated voyeurism. Perilaku mediated voyeurism dapat dengan mudah memperoleh informasi aktifitas sehari-hari seperti sedang berada dimana, bersama siapa, apa yang dipikirkan dan apa yang dilakukan. Mengacu pada hal tersebut, penelitian ini menggunakan Path sebagai media sosial yang dipilih karena melalui satu media sosial telah mengakomodir semua kegiatan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bentuk-bentuk perilaku mediated voyeurism dan hal-hal yang menjadi motif (melatarbelakangi) mahasiswa Ilmu Komunikasi Fisip UNS Surkarta Angkatan 2010-2012 pada media sosial Path. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif yang menggunakan wawancara untuk mengumpulkan data dan dengan menggunakan teknik purposive sampling sebagai teknik pengambilan sampel dan mengambil sepuluh mahasiswa Ilmu Komunikasi Fisip UNS Surakarta Angkatan 2010-2012 sebagai informan. Teknik analisis data menggunakann model interaktif berupa reduksi data, sajian data dan penarikan kesimpulan. Dari penelitian yang dilakukan, dalam praktik mediated voyeurism, memiliki kecenderungan menggunakan teori reduksi ketidakpastian. Dalam prosesnya penelti menemukan bahwa dalam praktik mediated voyeurism, terdapat tiga strategi pendekatan, yaitu strategi aktif, strategi interaktif, dan strategi pasif. Dari ketiga strategi dalam teori reduksi ketidakpastian, terdapat motif yang melatarbelakangi praktik mediated voyeurism yang dilakukan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Angkatan 2010-2012 pada media sosial Path. Motif Mahasiswa melakukan mediated voyeurism karena adanya rasa ingin tahu, memiliki tujuan tertentu yang beragam yang mendorong mereka melakukan praktik mediated voyeurism terhadap target mereka.

×
Penulis Utama : Anggita Harum Ningtyas
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0210011
Tahun : 2016
Judul : Mediated Voyuerism dan Media Sosial Studi Deskriptif Kualitatif Praktik Mediated Voyeurism Pada Media Sosial Path Mahasiswa Ilmu Komunikasi Fisip Uns Surakarta Angkatan 2010-2012
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. ISIP - 2016
Program Studi : S-1 Ilmu Komunikasi
Kolasi :
Sumber : UNS - Fak. ISIP Jur. Ilmu Komunikasi - D0210011 - 2017
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Ch. Heny Dwi Surwati, S. Sos. M. Si.,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.