Penulis Utama : Ovi Ayudia Surya Wardani
NIM / NIP : F3413053
×

Penelitian ini merupakan penelitian dengan pendekatan studi kasus (case study). Objek penelitian adalah target dan realisasi penerimaan pajak reklame pada Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Sukoharjo pada tahun 2012 – 2015. Kesimpulan penelitian bahwa pelaksanaan pemungutan pajak reklame yang dilakukan oleh Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah berdasarkan indikator-indikator yang dipakai yaitu Perencanaan, pengorganisasian, penggerakan dan pengawasan, belum berjalan secara maksimal.Hal ini ditandai dengan belum memiliki perencanaan kerja yang matang, kemudian dalam hal penggerakan juga belum berjalan maksimal serta pengawasanya juga masih belum berjalan dengan baik sehingga target pajak yang telah ditetapkan oleh Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan danAset Daerah Kabupaten Sukoharjo belum tercapai. Hal ini juga di karenakan terdapat masalahmasalah atau faktor yang menghambat pelaksanaan pemungutan pajak reklame di Kabupaten Sukoharjo Saran penelitian bahwa agar pelaksanaan pemungutan pajak reklame oleh Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Sukoharjo berjalan dengan baik, perlu penambahan petugas atau pengawas dan juga infrastruktur untuk melakukan peninjauan dilapangan, serta perlu melakukan sosialisasi kepada masyarakat pengguna jasa reklame mengenai prosedur dan kewajiban dalam penyelenggaraan reklame.

×
Penulis Utama : Ovi Ayudia Surya Wardani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3413053
Tahun : 2016
Judul : Evaluasi dan Kontribusi Penerimaan Pajak Reklame di DPPKAD Kabupaten Sukoharjo Tahun Anggaran 2012-2015
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Ekonomi dan Bisnis - 2016
Program Studi : D-3 Perpajakan
Kolasi :
Sumber : UNS - Fak. Ekonomi dan Bisnis Prog. DIII Perpajakan - F3413053 - 2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Hanung Triatmoko M.Si, Ak
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.