Penulis Utama : Sigit Madu Irawanto
NIM / NIP :
× ABSTRAK Akar manis (Glycyrrhiza glabra) mengandung saponin yang lebih dikenal dengan nama Glycyrrhizin. Zat tersebut diketahui bersifat gastroprotektif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah pemberian ekstrak akar manis (Glycyrrhiza glabra) peroral dapat mengurangi kerusakan dinding lambung mencit yang diinduksi aspirin. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental laboratorik dengan rancangan the post test only control group design. Subjek penelitian ini terdiri dari empat kelompok : kelompok kontrol (K), dimana mencit diberi aquades 0,4 ml/20 gBB mencit peroral perhari, kelompok P1 adalah kelompok mencit yang tiap harinya diberi aspirin peroral 1,7 mg/20 gBB mencit (0,2 ml) dan aquades 0,2 ml/20 gBB mencit peroral, kelompok P2 dalah kelompok mencit yang tiap harinya diberi aspirin peroral 1,7 mg/20 gBB mencit (0,2 ml) dan ekstrak akar manis dosis I (14 µL/20 gBB mencit) peroral, Kelompok P3 adalah kelompok mencit yang tiap harinya diberi aspirin peroral 1,7 mg/20 gBB mencit (0,2 ml) dan ekstrak akar manis dosis II (28 µL/20 gBB mencit) peroral. Setelah diberi perlakuan selama 3 hari, hari ke-4 semua hewan percobaan dikorbankan, kemudian organ lambung bagian kurvatura minor diambil untuk selanjutnya dibuat preparat histologis. Pengamatan preparat dilakukan dengan perbesaran 100x dilanjutkan dengan perbesaran 400x. Gambaran pada lambung dapat diklasifikasikan menjadi normal, kerusakan ringan, dan kerusakan berat. Data yang diperoleh dianalisis dengan uji statistik Kruskal Wallis yang dilanjutkan dengan uji Mann Whitney. Berdasarkan hasil uji statistik diperoleh hasil terdapat perbedaan yang bermakna antara kelompok K dan P1 (p = 0,0000), K dan P2 (p = 0,0055), P1 dan P2 (p = 0,0020), P1 dan P3 (p = 0,0000) serta perbedaan yang tidak bermakna antara kelompok K dan P3 (p = 0,1020), P2 dan P3 (p = 0,0695). Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ekstrak akar manis dengan dosis 14 µL/20 gBB dan 28 µL/20 gBB mencit dapat mengurangi kerusakan dinding lambung mencit yang diinduksi aspirin. Meskipun pada dosis 14 µL belum efektif dibandingkan dosis 28 µL/20 gBB. Kata kunci : ekstrak akar manis, aspirin, dinding lambung
×
Penulis Utama : Sigit Madu Irawanto
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP :
Tahun : 2009
Judul : Pengaruh ekstrak akar manis (glycyrrhiza glabra) terhadap kerusakan dinding lambung mencit (mus musculus) yang diinduksi aspirin
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Kedokteran - 2009
Program Studi : -
Kolasi : x, 39 hal.
Sumber : UNS-F. Kedokteran-G.0005180-2009
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Bambang Widjokongko, dr., Mpd, PHK
2. Nanang Wiyono, dr., M.Kes
Penguji :
Catatan Umum : 1297/2009
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.