Penulis Utama : Annisa Aprilia Pusparani
NIM / NIP : F0312016
×

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh karakteristik auditing, politik dan auditor terhadap audit delay. Karakteristik auditing diukur dari temuan audit, karakteristik politik diukur dari Terpilihnya kembali Kepala Daerah dan karakteristik auditor yang diukur dari Latar Belakang Pendidikan Auditor, dan Kecakapan Profesional terhadap audit delay. Populasi pada penelitian ini adalah Pemerintah Daerah di Seluruh Indonesia tahun 2013. Sampel diambil menggunakan metode purposive sampling yang menghasilkan 232 data Pemerintah Daerah.
Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa secara bersama-sama temuan audit, terpilihnya kembali kepala daerah, latar belakang pendidikan auditor dan kecakapan profesional berpengaruh terhadap audit delay. Secara parsial, temuan audit berpengaruh positif terhadap audit delay, terpilihnya kembali kepala daerah berpengaruh terhadap audit delay, latar belakang pendidikan auditor berpengaruh negatif terhadap audit delay dan kecakapan profesional berpengaruh terhadap audit delay. Variabel kontrol yaitu Opini tidak berpengaruh terhadap audit delay.
Kata kunci : audit delay, temuan audit, terpilihnya kembali kepala daerah, latar belakang auditor, kecakapan profesional.

 

×
Penulis Utama : Annisa Aprilia Pusparani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F0312016
Tahun : 2016
Judul : Pengaruh karakteristik auditing, politik dan auditor terhadap audit delay pada pemerintah daerah di Indonesia
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi dan Bisnis - 2016
Program Studi : S-1 Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi dan Bisnis Jur. Akuntansi-F.0312016-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Hanung Triatmoko, M.Si.,Ak
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.