Penulis Utama : Elga Febriana Mawar Putri
NIM / NIP : D1513027
×

Salah satu sumber penerimaan Negara untuk penyelenggaraan pemerintah adalah pajak. Sebagai masyarakat yang taat pajak akan sangat berarti dalam berpartisipasi dan membiayai pembangunan Negara untuk kepentingan pribadi maupun kepentingan masyarakat yaitu dengan memiliki NPWP ( Nomor Pokok Wajib Pajak ). Dengan demikian seseorang yang telah berpenghasilan dan menurut Undang-Undang di wajibkan membayar pajak. Namun pada kenyataannya masyarakat yang telah memiliki penghasilan sendiri belum memiliki NPWP terutama di wilayah Kabupaten Sukoharjo, hal ini diakibatkan banyak masyarakat yang belum mengerti mengenai tata cara pendaftaran NPWP. Tujuan pengamatan ini adalah untuk mengetahui bagaimana Prosedur Pendaftaran Dan Penghapusan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) Orang Pribadi Di Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Sukoharjo.
Penulisan Tugas Akhir ini bertujuan untuk mengetahui prosedur pendaftaran dan penghapusan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP), khususnya NPWP orang pribadi (NPWP-OP) di KPP Pratama Sukoharjo.Selain itu penulis juga menjelaskan pentingnya NPWP bagi Wajib Pajak dan Hambatan-hambatanyang dilalui dalam prosedur pendaftaran dan penghapusan NPWP.
Penulisan Tugas Akhir ini menggunakan metode deskriptif yaitu pengamatan yang dilakukan secara langsung dengan cara memaparkan dan mendeskripsikan serta memberi gambaran tentang keadaan yang sebenarnya guna mendukung penyajian data mengenai prosedur pendaftaran dan penghapusan NPWP-OP. Sumber data diperoleh dari narasumber yang dianggap menguasai dalam penjualan tersebut. Teknik pengumpulan data dilaksanakan melalui wawancara, observasi, dan dokumen. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis secara deskriptif.
Prosedur pendaftaran dan penghapusan NPWP-OP di KPP Pratama Kabupaten Sukoharjo telah berjalan dengan baik. Walaupun masih ditemui kendala seperti kurangnya persyaratan dari Wajib Pajak yang ingin mendaftar sehingga memperlambat proses pelayanan.
Kata Kunci : Nomor Pokok Wajib Pajak Orang Pribadi, Pendaftaran, Penghapusan, dan Prosedur.

 

×
Penulis Utama : Elga Febriana Mawar Putri
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1513027
Tahun : 2016
Judul : Prosedur pendaftaran dan penghapusan nomor pokok wajib pajak (npwp) orang pribadi di kantor pelayanan pajak (kpp) pratama Sukoharjo
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIP - 2016
Program Studi : D-3 Manajemen Administrasi
Kolasi :
Sumber : UNS-FISIP Prog. D III Manajemen Administrasi-D.1513027-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Hj. Lestariningsih, M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.