Penulis Utama : Widya Nurlita Prihananti
NIM / NIP : K8412082
×

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui (1) peran tokoh adat perempuan dalam tradisi mitoni (2) strategi tokoh adat perempuan dalam mempertahankan eksistensinya dalam tradisi mitoni. Lokasi penelitian ini dilakukan di Desa Palur Kecamatan Mojolaban Kabupaten Sukoharjo.
Penelitian ini merupakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan penelitian fenomenologi. Teknik pengumpulan data berasal dari wawancara dengan sumber data utama yaitu tokoh adat perempuan, ibu-ibu warga desa yang pernah melakukan tradisi mitoni. Sedangkan data lainnya bersumber dari dokumentasi berupa profil Desa Palur, foto prosesi mitoni dengan adat Jawa. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Uji validitas data menggunakan trianggulasi sumber dan metode. Teknik analisis menggunakan model analisis data interaktif yakni pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa (1) peran tokoh adat perempuan sebagai orang yang menyiapkan sesajen, menyiapkan perlengkapan, pengarah dan pemimpin doa atas berlangsungnya prosesi mitoni dan merupakan peran sentral dalam tradisi mitoni. (2) Strategi tokoh adat perempuan dalam mempertahankan eksistensinya adalah sosialisasi yang terus-menerus kepada warga baik secara formal maupun informal sehingga menjadi kebiasaan. Simpulan penelitian ini adalah tokoh adat perempuan berperan sentral dalam pelaksanaan tradisi mitoni. Tokoh adat perempuan sebagai agen yang memiliki kekuasaan dengan rutinitas memimpin banyak kegiatan tradisi di masyarakat khususnya dalam penelitian ini adalah tradisi mitoni. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan tradisi mitoni di Desa Palur dipimpin oleh seorang tokoh adat perempuan yang menggunakan statusnya sebagai seorang ketua RW. Status tersebut dipergunakan tokoh adat bernama Ibu Sulastri untuk menekan warga supaya terus menyelenggarakan segala tradisi di Desa Palur. Hal ini sesuai dengan teori strukturasi dari Anthony Giddens yang menerangkan bahwa seorang agen mampu untuk memberi tekanan kepada individu lain untuk melakukan sebuah praktik sosial dalam masyarakat.
Kata Kunci : tradisi, mitoni, tokoh adat, strukturasi, eksistensi, perempuan

 

×
Penulis Utama : Widya Nurlita Prihananti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K8412082
Tahun : 2016
Judul : Eksistensi tokoh perempuan dalam tradisi adat (Studi Fenomenologi Mitoni Di Desa Palur, Mojolaban, Sukoharjo)
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2016
Program Studi : S-1 Pendidikan Sosiologi Antropologi
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Sosiologi Antropologi-K.8412082-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Atik Catur Budiati, S.Sos, MA
2. Drs. M.H Sukarno, M.Pd
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.