Penulis Utama : Ratih Marga Rina
NIM / NIP : C9613027
×

Tugas Akhir ini dilatarbelakangi permasalahan apa saja kendala yang dihadapi saat mengimplementasikan kurikulum 2013 dalam pembelajaran bahasa Mandarin Kelas X di SMK Negeri 1 Karanganyar, serta upaya penanganannya.
Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik observasi, wawancara, studi pustaka, studi dokumen, dan kuisioner. Objek penelitian ini adalah kelas X-5 (X AP 2).
Berdasarkan penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa implementasi kurikulum 2013 dalam pembelajaran bahasa Mandarin kelas X saat ini belum maksimal karena peserta didik baru pertama kali mempelajari bahasa Mandarin, mereka merasa bahwa bahasa Mandarin sulit dipelajari. Akan tetapi, peserta didik mau berinteraksi dengan peserta didik lain dan penulis dalam memecahkan masalah tersebut. Kendala yang dihadapi pada saat pembelajaran berlangsung diantaranya adalah peserta didik masih kesulitan menulis dan melafalkan kosakata, sehingga mengeluh ketika diminta belajar secara berkelompok. Upaya penanganan yang dilakukan diantaranya adalah menumbuhkan semangat belajar peserta didik dengan memberi nasihat pada saat pembelajaran berlangsung, mengajari mereka membaca kosakata, kalimat, dan dialog pendek. Selain itu, peserta didik juga harus dibiasakan berlatih menulis Hanzi. Dalam kegiatan pembelajaran ini, peserta didik memiliki kesan yang mendalam, yaitu mereka tidak hanya mempelajari bahasa Mandarin saja, akan tetapi mereka juga mengenal kebudayaan Tiongkok.
Kata Kunci: Kendala, Kurikulum, Pembelajaran Bahasa Mandarin

 

×
Penulis Utama : Ratih Marga Rina
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : C9613027
Tahun : 2016
Judul : Kendala implementasi kurikulum 2013 dalam pembelajaran bahasa mandarin kelas x di smk negeri 1 Karanganyar
Edisi :
Imprint : Surakarta - FIB - 2016
Program Studi : D-3 Sastra Tionghoa
Kolasi :
Sumber : UNS-FIB Prog. D III Bahasa Mandarin-C.9613027-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Stephanie Phanata, B.Ed, M.TCSOL
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ilmu Budaya
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.