Penulis Utama | : | Dian Rahmawati |
NIM / NIP | : | S021408015 |
ABSTRAK
Latar Belakang : Seksio sesarea memiliki risiko kematian maternal 4 kali lebih
tinggi dibanding dengan ibu bersalin normal. Di Kediri, angka kejadian seksio
sesarea semakin meningkat, yaitu 8.5% pada tahun 2012 menjadi 15.3% pada
tahun 2015. Untuk itu penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor yang
mempengaruhi persalinan seksio sesarea di Kediri.
Subjek dan Metode : Jenis penelitian ini adalah analitik observasional dengan
pendekatan case control. Populasi penelitian adalah seluruh ibu bersalin dengan
seksio sesarea di Kediri. Dengan tehnik pengambilan sampel menggunakan Fixed
Disease Sampling didapatkan sampel 50 ibu bersalin dengan seksio sesarea
sebagai kelompok kasus dan 50 ibu bersalin normal sebagai kelompok kontrol.
Analisis data dilakukan secara univariat, bivariat dengan uji Chi Square (X2), dan
analisis multivariat dengan uji regresi logistik ganda.
Hasil : Penelitian menunjukkan bahwa usia ibu <20 dan >35 tahun menurunkan
kemungkinan mengalami seksio sesarea 0,83 kali daripada ibu yang berusia 20-35
tahun dan secara statistik tidak signifikan (ρ=0,757). Paritas 1 dan ≥4
meningkatkan 1,64 kali kemungkinan mengalami seksio sesarea daripada paritas
2-3 dan secara statistik tidak signifikan (ρ=0.341). Aktivitas fisik yang kurang
saat hamil meningkatkan kemungkinan seksio sesarea 1,10 kali dan secara
statistik tidak signifikan (ρ=0.932). Ibu yang mengalami penyulit saat persalinan
meningkatkan risiko 12 kali mengalami seksio sesarea dan secara statistik
signifikan (ρ<0.001). Ibu yang melakukan permintaan sendiri untuk bersalin
dengan seksio sesarea meningkatkan kemungkinan 21 kali mengalami seksio
sesarea dan secara statistik signifikan (ρ<0.001).
Kesimpulan Terdapat hubungan yang positif, sangat kuat, dan secara statistik
signifikan antara penyulit persalinan dan atas permintaan sendiri dengan
persalinan seksio sesarea.
Kata kunci : Seksio sesarea, faktor yang mempengaruhi seksio sesarea
Penulis Utama | : | Dian Rahmawati |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | S021408015 |
Tahun | : | 2016 |
Judul | : | Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Persalinan Dengan Seksio Sesarea Di Kediri |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Pascasarjana - 2016 |
Program Studi | : | S-2 Ilmu Kesehatan Masyarakat |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS - Pascasarjana Jur. Ilmu Kesehatan Masyarakat - S021408015 - 2016 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Tesis |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Prof. Dr. Didik Tamtomo,dr,PAK,MM,M.Kes 2. Dr. Uki Retno Budihastuti, dr., Sp.OG(K) |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Sekolah Pascasarjana |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|