Penulis Utama : Fariza Rubawi Achmad
NIM / NIP : I1114032
×

ABSTRAK

Semakin lama air di bumi ini akan memburuk kualitasnya. Dalam penyaluran air,
dibutuhkan sungai atau saluran yang baik untuk melanjutkan kehidupan manusia
di bumi ini. Sungai merupakan sarana penyalur air yang menampung dan
mengalirkan air dari daerah hulu ke daerah hilir.
Penelitian ini merupakan analisis tegangan geser yang terjadi pada sudetan
Wonosari, Kabupaten Klaten, Jawa tengah. Untuk mendapatkan dan menghitung
tegaangan geser sudetan Wonosari, dilakukan pengambilan data secara langsung
di lapangan untuk dilakukan pengolahan data di laboratorium. Untuk membantu
perhitungan digunakan aplikasi HEC-RAS.
Sudetan Wonosari Kabupaten Klaten, Jawa tengah di bentuk karena sungai lama
yang terlalu ekstrim karakteristik sungainya. Dengan keadaan sudetan di
lapangan, dalam proses pengambilan sampel sedimen di tetapkan menjadi 6 titik
pengambilan sampel. Sampel yang telah di ambil akan di uji saringan. Dalam
analisis tegangan geser di dapatkan tegangan geser maksimum yang terjadi di
sudetan ????o.max = 8.5926 N/m2 yang terjadi pada titik P 460. Sedangkan untuk
tegangan geser rata-rata yang terjadi adalah ????o.rata = 3,3544 N/m2. Keadaan
sedimen tersebut mengalami pergerakkan, karena nilai tegangan geser (????o) > nilai
tegangan geser kritis (????c).


Kata kunci : Sudetan, tegangan geser, sedimen

×
Penulis Utama : Fariza Rubawi Achmad
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : I1114032
Tahun : 2016
Judul : Analisis Tegangan Geser Pada Sudetan Wonosari Sungai Bengawan Solo
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Teknik - 2016
Program Studi : S-1 Teknik Sipil Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS - Fak. Teknik Jur. Teknik Sipil - I1114032 - 2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Cahyono Ikhsan, S.T.,M.T.
2. Ir. Suyanto, M.M.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Teknik
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.