Penulis Utama : Wahyu Tri Ardhiyanto
NIM / NIP : I8613038
×

Tujuan dari proyek akhir pembuatan mesin press serbuk kayu ini yaitu merancang, menghitung serta membuat rangka mesin press agar didapat konstruksi yang kuat, aman dan efisien.
Rangka mesin press serbuk kayu ini merupakan konstruksi utama yang menopang mesin dengan desain yang cukup sederhana. Metode pengerjaannya yaitu dari awal mendesain bentuk hingga penyatuan komponen menjadi sebuah konstruksi (rangka). Dari bentuk desain kemudian di cetak dalam bentuk print out untuk bisa digunakan sebagai petunjuk dalam proses pembuatan rangka mesin. Proses penyatuan komponen rangka dilakukan dengan cara di las menggunakan mesin las listrik.
Dari perancangan dan perhitungan rangka mesin press serbuk kayu diperoleh hasil, dengan pemilihan bahan dari besi ST 37 untuk dimensi 50x50x5 mm dan 40x40x4 mm didapat tegangan kerja maksimal ( Max = 16,85 N/mm2) yang lebih kecil dari tegangan ijin bahan ( Ijin = 46,25 N/mm2). Dan diperoleh ukuran tebal las minimumnya 2,7 mm yang masih lebih kecil dari aktualnya yakni 4 mm, sehingga pemilihan bahan dan sambungan pada las rangka aman digunakan menahan beban kerja.
Kata kunci: Mesin press, pengepressan serbuk kayu, jamur tiram.

 

×
Penulis Utama : Wahyu Tri Ardhiyanto
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : I8613038
Tahun : 2016
Judul : Rancang bangun mesin press serbuk kayu (rangka)
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Teknik - 2016
Program Studi : D-3 Teknik Mesin Otomotif
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Teknik Prog. D III Teknik Mesin Otomotif-I.8613038-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Budi Santoso, S.T.,M.T.
2. Teguh Triyono, S.T.,M.Eng.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Teknik
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.