×
Pengantar Tugas Akhir ini berjudul Perancangan Visual Branding dan Promosi Kenred Kopi Gayo Melalui Media Komunikasi Visual. Visual Branding dan promosi merupakan faktor penting dalam suatu program pemasaran. Kenred merupakan usaha dibidang kuliner yang menawarkan produk kopi jenis Arabica yang disebut-sebut sebagai kopi organik terbaik di dunia karena cita rasa dan aromanya yang khas serta memiliki tingkat keasaman yang rendah sehingga aman bagi kesehatan. Dengan produknya yang unggul, sangat disayangkan karena Kenred Kopi Gayo belum familiar di kalangan masyarakat. Oleh karena itu dibutuhkannya perancangan visual branding dan promosi agar perusahaan dapat lebih dipercaya dan dikenal oleh masyarakat. Dengan menentukan perancangan yang efektif dan tepat sasaran sesuai data yang didapat dari hasil riset mengenai objek dan subjek penelitian, diharapkan hasil dari perancangan dapat menaikkan eksistensi brand serta dapat meningkatkan nilai mutu dan nilai jual Kenred Kopi Gayo. Dalam perancangannya, Kenred diposisikan sebagai sebagai pelopor kopi organik asal Aceh Gayo dengan sajian bernuansa khas Gayo. Dengan target audience adalah masyarakat Indonesia yang merupakan penggemar kopi khas nusantara dan memiliki prioritas yang kuat akan gaya hidup. Pesan yang ingin disampaikan adalah bahwa Kenred menawarkan salah satu produk unggulan dunia dengan sajian bernuansa otentik khas Aceh Gayo. Maka dirancanglah bentuk visual yang kreatif dan persuasif yang kemudian diaplikasikan ke dalam material promosi yang berupa media online, merchandise dan identitas perusahaan.