Penulis Utama : Friendy Kristian
NIM / NIP : F1114015
×

Tujuan penulisan skripsi ini adalah untuk memberikan gambaran lebih
mendalam dan pemahaman mengenai seberapa besar pengaruh modal, lama
usaha, tenaga kerja dan pendidikan terhadap keuntungan industri kecil pengolahan
plastik dan seng untuk pembuatan peralatan rumah tangga di Pasar Kabangan
Surakarta
Metode penelitian yang digunakan adalah dengan cara melakukan observasi
langsung di lapangan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan
menggunakan metode survei dengan kuesioner. Penelitian ini mengambil seluruh
populasi yang berjumlah 54 responden. Teknik analisis data yang digunakan
untuk menguji hipotesis adalah analisis regresi linier berganda, uji asumsi klasik
dan uji statistik. Sedangkan data yang digunakan adalah data primer dan sekunder.
Hasil analisis data menggunakan regresi linier berganda menunjukkan
bahwa variabel independen yaitu modal, dan jumlah tenaga kerja mempunyai
pengaruh yang signifikan positif pada tingkat keyakinan 95% terhadap besarnya.
Sedangkan variabel independen lama usaha, dan pendidikan tidak mempunyai
pengaruh yang signifikan. Analisis koefisien determinasi R2 sebesar 0.980073 hal
ini berarti 98% variasi perubahan yang terjadi terhadap besarnya keuntungan
dipengaruhi oleh semua variabel independen sedangkan 2% dipengaruhi oleh
variabel lain diluar model. Uji F, F hitung > F tabel itu artinya semua variabel
independen secara bersama-sama mempengaruhi variabel dependen pada tingkat
signifikansi 5%.
Guna meningkatkan besarnya Keuntungan, para pemilik industri kecil
pengolahan plastik dan seng untuk pembuatan peralatan rumah tangga di Pasar
Kabangan Surakarta harus lebih intensif menawarkan produknya, karena
pengalaman usaha saja tidaklah cukup menjamin suatu pengusaha tersebut akan
memperoleh keuntungan yang lebih besar dari pengusaha yang lainnya, selain itu
pengusaha juga dituntut untuk memperhatikan aspek pendidikan yang sehingga
produktivitas yang dihasilkan bisa lebih meningkat.
Kata kunci: Industri Kecil, Pasar, Pengolahan Plastik Dan Seng, Regresi Linier
Berganda

×
Penulis Utama : Friendy Kristian
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F1114015
Tahun : 2016
Judul : Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi keuntungan industri kecil pengolahan plastik dan seng untuk pembuatan peralatan rumah tangga di pasar kabangan Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi dan Bisnis - 2016
Program Studi : S-1 Ekonomi Pembangunan Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi dan Bisnis Jur. Ekonomi Pembangunan-F.1114015-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Kresno Sarosa Pribadi., M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.