Penulis Utama | : | Istiyanah Ayuningtiyas |
NIM / NIP | : | R1115051 |
LatarBelakang: Kanker Leher Rahim merupakan kanker terbanyak nomor dua yang diderita perempuan di dunia setelah kanker payudara. Pencegahan kanker leher rahim dengan melakukan deteksi dini kanker leher rahim menggunakan tes IVA, harus mendapat dukungan suami
Metode: pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah Pasangan usia subur dengan umur ≥ 30 tahun di wilayah Puskesmas Jaten II Kabupaten Karanganyar, teknik pengambilan sampel dengan simpel random sampling dan sample sebanyak 59 responden. Dilakukan dengan menyebar langsung kuesioner kepada responden.
Hasil: Ada pengaruh yang positif antara dukungan suami dengan sikap istri dalam melakukan tes IVA dengan nilai statistic signifikan p= 0.42. Hasil koefisien korelasi r = 0,105 menunjukkan kekuatan sedang dengan arah korelasi yang positif bermakna antara dua variabel yang diuji.
Kesimpulan: Suami yang memberikan dukungan baik sebesar(61%)dansikapistri yang positif sebesar (71,2%) mampu menjelaskan keikutsertaan dalam pemeriksaan IVA. Disarankan bagi tenaga kesehatan lebih meningkatkan pengetahuan bagi para pasangan usia subur tentang deteksi dini kanker leher rahim melalui pemeriksaan IVA.
Kata Kunci: Dukungan suami, sikap istri, Tes IVA