Penulis Utama : Sri Andari
NIM / NIP : S021408063
×

Latar Belakang. Leptospirosis merupakan penyakit yang disebabkan oleh
patogen Leptospira, ditularkan dari hewan ke manusia. Kejadian lepotopsirosis
diduga dipengaruhi oleh kontak tikus/hewan peliharaan, mandi dikolam, mandi
di sungai, banjir, luka di kaki, pekerjaan tani, kontak air kotor, dan selokan yang
kotor. Penelitian ini bertujuan menganalisis faktor lingkungan dan perilaku yang
mempengaruhi kejadian leptospirosis.
Subjek dan Metode. Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik,
dengan pendekatan kasus kontrol. Penelitian ini dilakukan di Kabupaten
Boyolali. Sampel dipilih dengan exhaustive sampling. Variabel dependen yaitu
kejadian penyakit leptospirosis. Variabel independen faktor lingkungan dan
perilaku. Data dianalisis dengan model analisis jalur (path analysis).
Hasil. Ada pengaruh riwayat luka (b=1.43; CI 95% 0.59 sd 2.26; p<0.001), jenis
kelamin perempuan (b=0.10; CI 95% -0.74 sd 0.95; p=0.813), dan usia <40
tahun (b= -0.07; CI 95% -0.92 sd 0.79; p = 0.878) terhadap penurunan logit
risiko Leptospirosis. Ada pengaruh keberadaan hospes (b=0.94; CI 95% -0.11 sd
1.90; p=0.053), perilaku higiene dan penggunaan APD (b=2.08; CI 95% 1.15 sd
3.02; p<0.001) terhadap peningkatan logit risiko riwayat luka. Ada pengaruh
kondisi selokan yang buruk (b=3.59; CI 95 % = 2.28 sd 4.89; p<0.001) dan
kondisi TPS yang buruk (b=2.47; CI 95% =1.17 sd 3.76; p<0.001) terhadap
peningkatan logit risiko keberadaan hospes. Ada pengaruh perilaku higiene dan
penggunaan APD yang buruk terhadap peningkatan logit risiko kondisi selokan
yang buruk (b=1.69; CI 95 % =0.85 sd 2.25; p<0.001). Ada pengaruh kondisi
selokan yang buruk terhadap peningkatan logit kondisi TPS (b=0.55; CI 95 % =
0.39 sd 0.10; p<0.001).
Kesimpulan. Ada pengaruh langsung dari riwayat luka, usia dan jenis kelamin
terhadap kejadian leptospirosis. Ada pengaruh tidak langsung dari keberadaan
hospes, perilaku higiene, penggunaan APD, kondisi selokan yang buruk, kondisi
TPS terhadap kejadian Leptospirosis.
Kata kunci: Analisis Jalur, Leptospirosis, perilaku, lingkungan.

×
Penulis Utama : Sri Andari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S021408063
Tahun : 2016
Judul : Analisis Jalur Faktor Risiko Lingkungan dan Perilaku yang Berpengaruh Terhadap Kejadian Leptospirosis di Kabupaten Boyolali
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2016
Program Studi : S-2 Ilmu Kesehatan Masyarakat
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prog. Studi Kesehatan Masyarakat-S.021408063-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Ambar Mudigdo, dr., Sp.PA(K)
2. Dr. Rita Benya Andriani, S.Kep., M.Kes.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.