Penulis Utama : Hedy Hannidar Pawestri
NIM / NIP : F1114019
×

Penelitian ini berjudul “Kontribusi Industri Kreatif Terhadap

Perekonomian dan Pariwisata Kota Surakarta (Studi Kasus Red Batik Solo)”,

dimana penelitian ini meneliti sebuah populasi tunggal yaitu komunitas Red Batik

Solo, dengan pokok permasalahan mengenai bagaimana profil komunitas Red

Batik Solo, kontribusi komunitas terhadap perekonomian Kota Surakarta, dan

kontribusi komunitas terhadap Pemerintah Kota Surakarta. Adapun tujuan yang

ingin dicapai adalah untuk mengetahui profil komunitas Red Batik Solo sebagai

bagian dari industri kreatif, kontribusi komunitas Red Batik Solo terhadap

perekonomian Kota Solo serta kontribusi komunitas Red Batik Solo terhadap

Pemerintah Kota Solo.

Penelitian ini menggunakan metode Deskriptif Kualitatif dimana data yang

diperoleh untuk menjawab rumusan masalah adalah data yang diperoleh peneliti

melalui wawancara dengan narasumber dari komunitas Red Batik Solo.

Berdasarkan hasil wawancara, diketahui bahwa komunitas Red Batik Solo

merupakan komunitas generasi muda kreatif yang menciptakan karya berupa

kostum karnaval dengan memanfaatkan batik dan bahan-bahan dari alam yang

tersedia di pasar tradisional. Komunitas Red Batik Solo memberikan kontribusi

ekonomi yaitu meningkatkan pendapatan pedagang di pasar tradisional dan

pengrajin kostum karnaval untuk komunitas Red Batik Solo. Selain itu, dalam

kegiatannya, komunitas Red Batik Solo mempromosikan kota Solo melalui

pementasan kostum karnaval sehingga pariwisata kota Solo dapat berkembang

lebih baik.

Untuk dapat menjaga eksistensi komunitas Red Batik Solo sebagai salah

satu pelaku industri kreatif yang ada di Solo, Red Batik Solo dapat memperkuat

modal dalam persiapan workshop yang diadakan berikutnya agar dapat

menciptakan karya kostum yang lebih fresh, bekerja sama dengan komunitas lain

yang ada di kota Solo agar penyelenggaraan event dapat diadakan lebih megah

dari event sebelumnya.

Kata Kunci: Komunitas Red Batik Solo, Perekonomian Kota Surakarta.

×
Penulis Utama : Hedy Hannidar Pawestri
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F1114019
Tahun : 2016
Judul : Kontribusi Industri Kreatif Terhadap Perekonomian dan Pariwisata Kota Surakarta (Studi Kasus Red Batik Solo)
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi dan Bisnis - 2016
Program Studi : S-1 Ekonomi Pembangunan Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi dan Bisnis Jur. Ekonomi Pembangunan-F.1114019-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. BRM. Bambang Irawan SE. M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.