Penulis Utama | : | Yunita Nur Anggraeni |
NIM / NIP | : | K4312078 |
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berpikir
kritis siswa kelas XI MIA 1 SMA Negeri 6 Surakarta Tahun Pelajaran
2015/2016 melalui penerapan model pembelajaran Konstruktivis-
Metakognitif.
Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang
dilaksanakan dalam 2 siklus mengacu pada metode Kemmis dan
Mc.Taggart, dari bulan Februari sampai April 2016. Setiap siklus
terdiri dari 4 tahap, yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan
refleksi. Subjek penelitian adalah siswa kelas XI MIA 1 SMA Negeri 6
Surakarta siswa tahun ajaran 2015/2016 yang berjumlah 33 siswa. Data
penelitian diperoleh melalui penyebaran angket, tes esai, wawancara
dan dokumentasi. Data utama mengenai kemampuan berpikir kritis siswa
meliputi beberapa aspek, interpretasi, analisis, evaluasi,
kesimpulan, penjelasan dan regulasi diri yang diukur dengan
menggunakan tes yang disusun peneliti. Teknik analisis data
menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif. Validasi data
menggunakan teknik triangulasi. Target penelitian ini adalah
peningkatan aspek kemampuan berpikir kritis sebesar ≥20% dari base
line.
Hasil rata-rata kemampuan berpikir kritis prasiklus adalah 33,71%
dengan kategori rendah, kemudian pada siklus I meningkat menjadi
47,6% dengan kategori cukup, dan pada siklus II terjadi peningkatan
kembali sebesar 75,76% dengan kategori baik. Peningkatan kemampuan
interpretasi dari prasiklus ke siklus II sebesar 35,62%. Peningkatan
kemampuan analisis dari prasiklus ke siklus II sebesar 52,28%.
Peningkatan kemampuan evaluasi dari prasiklus ke siklus II sebesar
40,91%. Peningkatan kemampuan eksplanasi dari prasiklus ke siklus II
sebesar 46,97%. Peningkatan kemampuan inferensi dari prasiklus ke
siklus II sebesar 56,08%. Peningkatan kemampuan pengaturan diri
siswa dari prasiklus ke siklus II sebesar 38,26%. Data peningkatan
dari prasiklus hingga Siklus II telah mengalami peningkatan sesuai
target penelitian, yaitu ≥20%. Hasil penelitian penerapan Model
Konstruktivis-metakognitif dapat meningkatkan kemampuan berpikir
kritis siswa kelas XI MIA 1 SMA Negeri 6 Surakarta.
Kata Kunci: Model pembelajaran Konstruktivis-Metakognitif, Berpikir
Kritis, Sistem Koordinasi
Penulis Utama | : | Yunita Nur Anggraeni |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | K4312078 |
Tahun | : | 2016 |
Judul | : | Penerapan model konstruktivis-metakognitif pada materi sistem koordinasi untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa kelas xi mia 1 sma negeri 6 Surakarta tahun pelajaran 2015/2016 |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - FKIP - 2016 |
Program Studi | : | S-1 Pendidikan Biologi |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-FKIP Jur. Pendidikan Biologi-K.4312078-2016 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Dr. Baskoro Adi Prayitno, M.Pd 2. Joko Ariyanto, S.Si., M.Si |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. KIP |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|