Penulis Utama : Siska Wahyu Wakhida
NIM / NIP : S021408060
×

Latar Belakang: Kota Malang sebagai kota dengan kasus HIV/AIDS terbanyak ketiga di Jawa Timur, transmisi perinatal sebesar 3,88%, balita (< 4 tahun) sebesar 1,94% dengan total kematian sebesar 5,44%. Kemenkes RI menyebutkan bahwa penegakkan status HIV pada ibu hamil sedini mungkin sangat penting untuk mencegah penularan HIV kepada bayi,. Salah satu prinsipnya adalah dengan menggunakan layanan VCT pada ibu hamil. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis faktor yang mempengaruhi penggunaan VCT pada ibu hamil dengan menggunakan Health Belief Model di Kota Malang pada tahun 2016.
Metode: Penelitian ini adalah studi penelitian analitik observasional dengan pendekatan cross sectional, subjek sampel dipilih secara fixed disease sampling sebanyak 120 subjek penelitian dengan jumlah kelompok kontrol 2 kali 40 dari kelompok kasus 40. Teknik analisis data menggunakan path analysis
Hasil: Ada hubungan persepsi keseriusan (p = 0,001), persepsi kerentanan (p = 0,001), manfaat (p = 0,008), hambatan (p = 0,005), cues to action (p = 0,001) dan efikasi diri (0,001) terhadap penggunaan VCT.
Kesimpulan: Persepsi keseriusan, persepsi kerentanan, manfaat, cues to action berhubungan secara positif terhadap penggunaan VCT sedangkan hambatan berhubungan secara negatif terhadap penggunaan VCT sehingga perlu pemberian pendidikan kesehatan pada ibu hamil tentang VCT untuk mencegah penularan HIV/ AIDS dari ibu ke anak.
Kata Kunci: Health Belief Model, VCT

×
Penulis Utama : Siska Wahyu Wakhida
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S021408060
Tahun : 2016
Judul : Health Belief Model Tentang Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Penggunaan VCT pada Ibu Hamil di Puskesmas Kota Malang
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2016
Program Studi : S-2 Ilmu Kesehatan Masyarakat
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Pascasarjana Progdi. Ilmu Kesehatan Masyarakat-S.021408060-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Argyo Dermatoto
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.