Penulis Utama : Mabruri Alvie Zukhrufia
NIM / NIP : C0212044
×

Novel Lingkar Tanah Lingkar Air karya Ahmad Tohari sangat menarik untuk
dikaji menggunakan teori sosiologi sastra Ian Watt. Novel ini dikategorikan sebagai
karya sastra universal yang memuat kondisi permasalahan manusia dan kelompok
sosial tertentu. Dari pengkajian novel ini, dapat diketahui sejarah DI/ TII dan
persoalan agama Islam. Sejauh ini, belum ditemukan penelitian yang membahas
tentang novel Lingkar Tanah Lingkar Air dengan menggunakan Sosiologi Sastra Ian
Watt. Faktor tersebut menjadi alasan utama dalam pemilihan judul penelitian ini.
Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini, yaitu (1) Bagaimana sastra
sebagai cermin masyarakat dalam novel Lingkar Tanah Lingkar Air?; (2) Bagaimana
fungsi sosial sastra dalam novel Lingkar Tanah Lingkar Air? Tujuan penelitian ini
adalah (1) Menjelaskan cermin masyarakat yang terdapat dalam novel Lingkar Tanah
Lingkar Air; (2) Menjelaskan fungsi sosial sastra yang terdapat dalam novel Lingkar
Tanah LingkarAir. Jenis Penelitian yakni deskriptif kualitatif. Teknik analisis data
yang digunakan yaitu dengan menggunakan studi pustaka.
Dari analisis ini disimpulkan beberapa hal: (1) Cermin masyarakat dalam
novel Lingkar Tanah Lingkar Air terdapat dua simpulan yaitu permasalahan sejarah
Negara Republik Indonesia untuk mengusir para penjajah, dan persoalan agama
sebagai pegangan hidup seseorang, (2) Fungsi sosial dalam novel Lingkar Tanah
Lingkar Air terdapat tiga simpulan yaitu sastra sebagai pembaharu/ perombak yang
memberikan pembaharu dalam segi fikiran tentang perjuangan seseorang sebagai
khalifah di bumi, sastra sebagai penghibur, yang ditunjukkan dalam segi persahabatan
para tokoh yang dapat memberikan kesenangan, dan sintesis antara sastra sebagai
pembaharu/ perombak dengan sastra sebagai penghibur, dimana salah satu tokoh
yang bernama Kiai Ngumar selalu memberi nasihat kepada santri-santrinya dengan
caranya yang santai.
Kata Kunci:Darul Islam, cermin masyarakat, fungsi sosial sastra, sosiologi sastra.

×
Penulis Utama : Mabruri Alvie Zukhrufia
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : C0212044
Tahun : 2016
Judul : Cermin Masyarakat dan Fungsi Sosial pada Novel Lingkar Tanah Lingkar Air Karya Ahmad Tohari (Pendekatan Sosiologi Sastra Ian Watt)
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ilmu Budaya - 2016
Program Studi : S-1 Sastra Indonesia
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ilmu Budaya Jur. Sastra Indonesia-C. 0212044-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Murtini, M.S.,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ilmu Budaya
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.