Penulis Utama : Dimas Gilang Ramadhani
NIM / NIP : K3312019
×

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui: (1) pengaruh penggunaan media mobile learning berbasis android dan LKS terhadap prestasi belajar siswa pada materi pokok sistem koloid, (2) pengaruh kemampuan memori terhadap prestasi belajar siswa pada materi pokok sistem koloid, (3) interaksi antara media mobile learning berbasis android dan LKS dalam model pembelajaran Student Team Achievement Division (STAD) dengan kemampuan memori terhadap prestasi belajar siswa pada materi pokok sistem koloid.
Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan rancangan penelitian desain faktorial 2x2. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI MIPA SMA Negeri 2 Purwokerto tahun ajaran 2015/2016. Sampel diambil dengan teknik Cluster Random Sampling sejumlah 2 kelas. Kelas eksperimen pertama menggunakan media pembelajaran LKS dan kelas eksperimen kedua menggunakan mobile learning berbasis android. Pembelajaran pada kedua kelas sama sama dilakukan menggunakan model pembelajaran STAD. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik tes dan non tes. Teknik tes digunakan untuk mengambil data prestasi pengetahuan dan kemampuan memori sedangkan teknik non tes digunakan untuk memperoleh data prestasi sikap dan keterampilan. Pengujian hipotesis menggunakan Analisis Variansi (ANAVA) dua jalan dengan sel tak sama dan uji statistik non parametrik Kruskal Wallis menggunakan SPSS 23. Uji ANAVA digunakan untuk prestasi pengetahuan d mobile learning an keterampilan, sedangkan uji Kruskal Wallis digunakan untuk prestasi sikap.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa : (1) terdapat Pengaruh penggunaan media mobile learning berbasis android dan LKS dalam model pembelajaran Student Team Achievement Division (STAD) terhadap prestasi belajar siswa aspek pengetahuan pada materi pokok sistem koloid, sementara untuk prestasi belajar aspek keterampilan dan sikap tidak terdapat pengaruh (2) terdapat pengaruh kemampuan memori terhadap prestasi belajar siswa aspek pengetahuan pada materi pokok sistem koloid, sementara untuk prestasi belajar apek sikap,dan keterampilan tidak terdapat pengaruh (3) tidak ada interaksi antara penggunaan mobile learning berbasis android dan LKS dalam model pembelajaran STAD dengan kemampuan memori terhadap prestasi siwa pada belajar aspek aspek pengetahuan, sikap dan keterampilan.
Kata Kunci: Mobile Learning Android, LKS, Kemampuan Memori, Sistem Koloid.

×
Penulis Utama : Dimas Gilang Ramadhani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K3312019
Tahun : 2016
Judul : Pengaruh Penggunaan Media Mobile Learning Berbasis Android dan LKS Dalam Model Pembelajaran Student Team Achivement Division (STAD) Terhadap Prestasi Belajar Ditinjau dari Kemampuan Memori pada Materi Pokok Sistem Koloid Kelas XI SMA Negeri 2 Purwokerto Tahun Ajaran 2015/2016
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. KIP - 2016
Program Studi : S-1 Pendidikan Kimia
Kolasi :
Sumber : UNS-F. KIP Jur. Pendidikan Kimia-K.3312019-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Bakti Mulyani,M.Si
2. Dr. Suryadi Budi Utomo, M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.