Penulis Utama : Arum Luvita Sari
NIM / NIP : M0212019
×

Kaca merupakan jenis material padat yang mempunyai struktur amorf Pada penelitian kaca tellurite difabrikasi dengan metode melt-quenching pada suhu 900°C dengan komposisi 55TeO2- (41-x) ZnO-2Bi2O3-2PbO-xNa2O yang disebut kaca TZBPN. Simbol x merupakan variasi komposisi dengan nilai x= 2, 2,5, 3, 3,5. Karakterisasi terhadap sifat kaca TZBPN dilakukan untuk mengetahui nilai densitas, indeks bias, metalisasi, energi gap, energi urbach, polarisabilitas elektronik ion oksida, basisitas, massa reduksi, rentang transmitansi, dan arus yang dapat mengalir. Diperoleh nilai densitas (5,7776 - 6,1104) gr/cm3, indeks bias (2,006 - 2,035), metalisasi (0,565 - 0,568), energi gap (3,14±0,05) – (3,37±0,05) eV, energi urbach (0,12±0,13) – (0,27±0,11) eV, polarisabilitas ion oksida (2,23-2,81) Å3, basisitas (0,922 – 1,07), massa reduksi (0,0364 – 0,0520) gr, rentang UV-Vis edge (365,2-336,7) nm, rentang IR edge (6363,1 - 6563,4) nm, dan arus (0 – 0,02) μA. Berdasarkan karakterisasi yang diperoleh disimpulkan bahwa kaca TZBPN ditinjau dari sifat optik dan listriknya memiliki sifat sebagai semikonduktor.

Kata kunci : densitas, tellurite, melt-quenching, energi gap.

×
Penulis Utama : Arum Luvita Sari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : M0212019
Tahun : 2016
Judul : Karakterisasi Sifat Fisik, Sifat Optik dan Sifat Listrik Kaca TZBPN
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. MIPA - 2016
Program Studi : S-1 Fisika
Kolasi :
Sumber : UNS-F. MIPA Jur. Sains-M.0212019-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Riyatun, M.Si
2. Drs. Hery Purwanto, M.Sc
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. MIPA
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.