Penulis Utama : Djarot Haryadi
NIM / NIP : C0299012
× ABSTRAK Permasalahan dalam penelitian ini, yaitu (1) Bagaimana deskripsi kepribadian tokoh Ara dalam Roman Larasati berdasarkan teori kepribadian psikoanalisis Sigmund Freud, (2) Bagaimana konflik psikologis yang dialami tokoh Ara dalam roman Larasati, (3) Bagaimana sikap tokoh Ara dalam menghadapi konflik. Tujuan penelitian ini adalah (1) Mendeskripsikan kepribadian tokoh Ara dalam roman Larasati berdasarkan teori kepribadian psikoanalisis Sigmund Freud, (2) Mendeskripsikan konflik psikologis tokoh Ara dalam roman Larasati, (3) Mendeskripsikan sikap tokoh Ara dalam menghadapi konflik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif. Objek penelitian ini adalah aspek psikologis yang dititikberatkan pada kepribadian tokoh Ara, konflik yang dihadapi serta sikap dalam menghadapi konflik. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah roman Larasati karya Pramoedya Ananta Toer tahun 2003. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan teknik pustaka. Data yang telah dikumpulkan kemudian diolah melalui beberapa tahap yaitu, tahap deskripsi, tahap klasifikasi, tahap analisis, tahap interpretasi, dan tahap evaluasi. Teknik penarikan kesimpulannya menggunakan teknik penarikan kesimpulan induktif. Analisis dalam penelitian ini menggunakan pendekatan psikologi sastra yang menelaah karya sastra dengan bantuan ilmu psikologi. Dalam penelitian ini pendekatan psikologi sastra menggunakan teori kepribadian psikoanalisa Sigmund Freud. Dari analisis ini dapat disimpulkan beberapa hal: (1) Kepribadian tokoh Ara dipengaruhi oleh id, ego, dan super ego. Ketiga sistem kepribadian itu saling bekerja dengan prinsip yang berbeda satu sama lain tetapi ketiganya berfungsi sebagai satu kesatuan dalam kepribadian. Ego sebagai eksekutif kepribadian dapat bekerja dengan baik untuk menjembatani antara id dan super ego. Dalam beberapa kejadian, dorongan super ego lebih dominan dari pada id, hal inilah yang membentuk kepribadian Ara menjadi seorang seniwati yang terlibat dalam perjuangan. Super ego yang merupakan aspek moral kepribadian mendorong pribadi Ara untuk tetap konsisten pada perjuangan. (2) Konflik-konflik yang dialami Ara timbul karena pertentangan antara dirinya dan tokoh-tokoh lain serta situasi sosial yang sedang dihadapinya. Kehadiran tokoh-tokoh lain dalam kehidupan Ara seperti Mardjohan dan Jusman merupakan penyebab utama timbulnya konflik dalam diri Ara. Kehadiran dua tokoh yang memiliki sifat oportunis dan juga pengkhianat ini menghambat serta mempengaruhi keyakinan Ara terhadap perjuangan. (3) Dalam menghadapi konflik ini Ara dihadapkan pada situasi serta keadaan yang melemahkan semangatnya dalam berjuang. Namun dalam menghadapi konflik ini, tokoh Ara menunjukkan sikapnya yang tegas untuk tetap berjuang dengan caranya sendiri sebagai seorang seniwati dan berusaha untuk tidak berkhianat terhadap perjuangan. Sikap tokoh Ara ini terbentuk dari pengalaman-pengalaman serta pertemuannya dengan tokoh pemimpin pemuda dan Chaidir yang membentuk pribadi Ara menjadi seorang pejuang.
×
Penulis Utama : Djarot Haryadi
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : C0299012
Tahun : 2007
Judul : Analisis tokoh Ara dalam roman Larasati karya Pramoedya Ananta Toer: sebuah pendekatan Psikologi Sastra
Edisi :
Imprint : Surakarta - FSSR - 2007
Program Studi : S-1 Sastra Indonesia
Kolasi :
Sumber : UNS-FSSR Jur. Sastra Indonesia-C0299012-2007
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Murtini, M.S.
2. Asep Yudha Wirajaya, S.S.
Penguji :
Catatan Umum : 3156/2007
Fakultas : Fak. Sastra dan Seni Rupa
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.