Penulis Utama : Nanang Adang Kusdinar
NIM / NIP : S811102019
×

Penelitian ini bertujuan untuk (1) Untuk mengetahui pemanfaatan 
Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam pembelajaran Seni Budaya di SMAN
1 Ngadirojo; (2) Untuk mengetahui hasil dari pemanfaatan  Teknologi Informasi
dan Komunikasi dalam pembelajaran Seni Budaya di SMAN 1 Ngadirojo; (3)
Untuk mengetahui Kendala dalam pemanfaatan  Teknologi Informasi dan
Komunikasi dalam pembelajaran Seni Budaya di SMAN 1 Ngadirojo. 
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Nara sumber dalam
penelitian ini adalah kepala sekolah, guru, dan siswa. Metode pengumpulan data
menggunakan wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Validitas data
menggunakan teknik triangulasi. 
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Pemanfaatan Teknologi
Informasi dan Komunikasi diawali dengan mempersiapkan keperluan
pembelajaran jenis sumber belajar yang akan digunakan, perlengkapan (LCD dan
laptop) dan materi. Kegiatan awal guru memanfaatkan video pembelajaran untuk
memotivasi peserta didik. Bukan hanya video saja yang digunakan dalam
memotivasi dan juga menyajikan materi, namun guru juga menggunakan LCD,
laptop, media interaktif yang berupa slide presentasi serta animasi macromedia
flash. Setelah guru menjelaskan materi dengan sumber belajar Teknologi
Informasi dan Komunikasi peserta didik diminta untuk berdiskusi dan melakukan
presentasi hasil belajar. (2) Hasil pemanfaatan  Teknologi Informasi dan
Komunikasi memberikan dampak positif dalam pembelajaran Seni Budaya.
Dampak positif tersebut terlihat dari kegiatan yang dilakukan guru dan peserta
didik serta suasana pembelajaran yang interaktif dan demokratis. Aktivitas,
kreativitas, dan juga motivasi guru yang meningkat. Begitu pula dengan peserta
didik dimana berkosentrasi dalam menerima materi yang disajikan secara
sederhana dan jelas. (3) Kendala pemanfaatan  Teknologi Informasi dan
Komunikasi meliputi faktor teknis yang meliputi bermasalahnya koneksi jaringan
internet dari wifi, serta penguasaan bahasa inggris guru yang minim. Solusi dan
faktor pendukung pemanfaatan  Teknologi Informasi dan Komunikasi meliputi
motivasi kerja guru yang tinggi, antusias peserta didik serta dukungan dari kepala
sekolah. Dukungan yang diberikan oleh kepala sekolah berupa pemberian
pembinaan, pengiriman guru pada kegiatan workshop.

×
Penulis Utama : Nanang Adang Kusdinar
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S811102019
Tahun : 2016
Judul : Pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi Dalam Pembelajaran Seni Budaya di SMA Negeri 1 Ngadirojo Kabupaten Pacitan
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2016
Program Studi : S-2 Teknologi Pendidikan
Kolasi :
Sumber : UNS - Pascasarjana Prog. Teknologi Pendidikan - S811102019 - 2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Samsi Haryanto, M.Pd.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.