Penulis Utama : Wahyu Widayat
NIM / NIP : S431408015
×

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh variabel independen yang terdiri dari umur administratif pemerintah daerah (umur), jumlah SKPD yang dimiliki pemerintah daerah (skpd), status daerah (status), rasio kemandirian keuangan pemerintah daerah (kemandirian), rasio efektivitas pendapatan asli daerah (efektivitas), rasio pertumbuhan pendapatan asli daerah (pertumbuhan) dan kualitas laporan keuangan pemerintah daerah (kualitas) terhadap variabel dependen kesiapan pemerintah daerah dalam menerapkan SAP berbasis akrual (kesiapan). Penelitian ini menggunakan variabel kontrol yang terdiri dari ukuran pemerintah daerah (size) dan indeks pembangunan manusia (ipm). Kesiapan pemerintah daerah dalam menerapkan SAP berbasis akrual (kesiapan) dilihat dari aspek kompetensi dan distribusi SDM keuangan, aspek pelaksanaan sosialisasi PP no. 71 tahun 2010, aspek kegiatan pendidikan dan pelatihan (bimtek), aspek penyiapan perda tentang SAP daerah dan kebijakan akuntansi, aspek kesesuaian struktur organisasi, aspek penerapan aplikasi pengelolaan keuangan daerah secara terintegrasi, aspek kecukupan alokasi anggaran biaya, dan aspek rencana pengembangan sistem pengelolaan keuangan daerah.
Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan data sekunder yang dipublikasikan oleh BPK RI, BPS, dan masing-masing pemerintah daerah. Dari semua pemerintah daerah yang ada di seluruh Indonesia, sampel yang digunakan adalah sebanyak 158 pemerintah daerah yang terdiri dari 122 pemerintah kabupaten dan 36 pemerintah kota. Sampel penelitian hanya terbatas pada pemerintah kabupaten/kota yang kesiapan penerapan SAP berbasis akrualnya dievaluasi oleh BPK yaitu pemerintah kabupaten/kota yang berada di wilayah Indonesia bagian barat. Pengujian hipotesis menggunakan regresi linier berganda.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa status daerah (status), rasio kemandirian keuangan pemerintah daerah (kemandirian) dan rasio pertumbuhan pendapatan asli daerah (pertumbuhan) terbukti mempengaruhi kesiapan pemerintah daerah dalam menerapkan SAP akrual (kesiapan).

kata kunci: karakteristik pemerintah daerah, kinerja keuangan pemerintah daerah, kualitas laporan keuangan pemerintah daerah, sistem akuntansi berbasis akrual

 

×
Penulis Utama : Wahyu Widayat
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S431408015
Tahun : 2016
Judul : Determinan Kesiapan Penerapan Sistem Akuntansi Pemerintah Berbasis Akrual pada Pemerintah Daerah di Indonesia
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.Pascasarjana - 2016
Program Studi : S-2 Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-F.Pascasarjana Progdi.Magister Akuntansi-S431408015-2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Agung Nur Probohudono, S.E., M. Si., Ph.D., Ak., C.A.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.