×
Anak yang memiliki keterbatasan ekonomi tidak memiliki kesempatan hidup yang
sama dengan anak lainnya terutama dalam pendidikan. Hal ini disebabkan karena
mereka menanggung biaya hidup agar bertahan hidup dan membantu orang tua
mereka mencari nafkah. Pekerja anak rentan terhadap eksploitasi ekonomi. Kota
Surakarta merupakan daerah yang sedang berkembang pesat dan mencanangkan kota
layak anak(KLA) sehingga pekerja anak adalah masalah yang harus diselesaikan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor apakah yang mempengaruhi
pendapatan pekerja anak di Kota Surakarta. Metode analisis yang digunakan adalah
analisis regresi liner berganda dengan pendapatan pekerja anak sebagai variabel
dependen. Variabel-variabel yang berpengaruh terhadap pendapatan pekerja anak
secara signifikan adalah umur, jam kerja, status sekolah dan jenis kelamin. Penelitian
ini menghasilkan rekomendasi untuk mengurangi jumlah pekerja anak dengan
bantuan orang tua, pemerintah serta instansi dan organisasi yang peduli terhadap
masa depan anak; karena anak adalah aset bangsa dan negara.
Kata kunci: anak-anak, kemiskinan, tenaga kerja