Penulis Utama : Hidayatul Hasanah K7412088
NIM / NIP : K7412088
×

ABSTRAK 

Hidayatul Hasanah. K7412088. PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) BERBANTUAN MEDIA AUDIO VISUAL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN MENGELOLA PERALATAN KANTOR DI KELAS X AP 2 SMK BATIK 2 SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2015/2016. Skripsi, Surakarta: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, Juni 2016.  
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Division (STAD) berbantuan media audio visual dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran mengelola peralatan kantor di kelas X AP 2 SMK Batik 2 Surakarta tahun pelajaran 2015/2016. Jenis penelitian yang dilakukan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek penelitian ini meliputi peserta didik kelas X AP 2 SMK Batik 2 Surakarta tahun pelajaran 2015/2016 yang berjumlah 40 peserta didik. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kualitatif dan kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu (a) observasi, (b) wawancara, (c) tes, dan (d) dokumentasi. Validitas data yang digunakan dalam penelitian ini adalah triangulasi data atau sumber dan triangulasi metode. Analisis data kualitatif menggunakan teknik analisis kritis, sedangkan untuk data nilai dianalisis secara kuantitatif deskriptif komparatif. Prosedur penelitian meliputi (1) perencanaan tindakan; (2) pelaksanaan tindakan; (3) observasi; dan (4) refleksi. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Division (STAD) berbantuan media audio visual dapat meningkatkan hasil belajar Mengelola Peralatan Kantor peserta didik kelas X AP 2 SMK Batik 2 Surakarta tahun pelajaran 2015/2016. Hal itu terbukti pada siklus I sampai siklus II hasil belajar peserta didik meningkat, baik dari ranah kognitif, afektif maupun psikomotorik. Peningkatan ranah kognitif selama proses pembelajaran sebesar 25%, yaitu dari 62,5% pada siklus I menjadi 87,5% pada siklus II. Selain itu ranah afektif juga mengalami peningkatan sebesar 11,88%, yaitu dari 74,79% pada siklus I, menjadi 86,67% pada siklus II. Sedangkan ditinjau dari ranah psikomotorik, hasil belajar juga mengalami peningkatan sebesar 12,5%, yaitu dari 73,33% pada siklus I, menjadi 85,83% pada siklus II. 

Kata kunci: model pembelajaran kooperatif, Student Teams Achievement Division (STAD), audio visual, hasil belajar 

 

×
Penulis Utama : Hidayatul Hasanah K7412088
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7412088
Tahun : 2016
Judul : Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Student Teams Achievement Division (STAD) Berbantuan Media Audio Visual Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Pada Mata Pelajaran Mengelola Peralatan Kantor Di Kelas X AP 2 SMK Batik 2 Surakarta Tahun Pelajaran 2015/2016
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak.KIP - 2016
Program Studi : S-1 Pendidikan Ekonomi Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS - Fak.KIP Jur.Pendidikan Administrasi Perkantoran - K7412088 - 2016
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Hery Sawiji, M.Pd.
2. Jumiyanto Widodo, S.Sos., M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.